Tak hanya itu, belum lama ini salah seorang pemilik akun sosial media X (Twitter) dengan nama @URedditor mengumumkan bahwa iPhone 15 'reguler' yang dirilis tahun ini akan tersedia dalam berbagai warna.
Ia menyebutkan jika iPhone 15 akan ada 6 warna, diantaranya pink (dengan corak rose gold), hijau, biru, kuning, hitam, bahkan mungkin oranye. Namun, disebutkan juga jika beberapa di antara warna tersebut mungkin tidak masuk dalam daftar final.