Aksi begal di wilayah Pondok Gede Kota Bekasi. (ist)

Kriminal

Apes! Seorang Pemuda di Pondok Gede Jadi Korban Begal Motor

Sabtu 26 Agu 2023, 11:46 WIB

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Nasib apes menimpa seorang pemuda yang menjadi sasaran pembegalan saat melintas di Simpang Perumahan Chandra, Pasar Kecapi, Pondok Gede, Kota Bekasi, Kamis (24/8/2023) dini hari.

Dalam video yang diterima Poskota.co.id, terlihat korban sedang mengendarai sepeda motor seorang diri.

Tiba-tiba, terlihat pelaku berjumlah tiga orang saling berboncengan sepeda motor melintas kemudian memepet laju korban.

Salah satu pelaku terlihat mendorong, hingga korban oleng dan jatuh ke aspal. 

Para pelaku mencoba menakut-nakutinya diduga dengan menggunakan senjata tajam. 

Korban pun ketakutan dan mencoba menjauh.

Hal ini buat para pelaku leluasa merebut motor korban yang jatuh dan langsung melarikan diri.

"Woy maling maling," teriak korban.

Mengetahui postingan aksi begal di sosial media Instagram, Kanit Reskrim Polsek Pondok Gede membenarkan peristiwa tersebut.

Namun hingga saat ini pihaknya belum mendapatkan laporan dari korban.

"Untuk terluka belum ada laporan," ujar AKP Hariyadi saat dikonfirmasi, Jum'at (25/8/2023).

Peristiwa pembegalan yang terjadi sekira pukul 03.00 WIB tersebut, saat ini masih dilakukan penyelidikan.

"Masih dilakukan penyelidikan bang," singkatnya.

Meski demikian, pihaknya kini akan meningkatkan patroli di wilayah rawan di Pondok Gede.

"Patroli di jam-jam rawan akan ditingkatkan," pungkasnya. (ihsan fahmi)

Tags:
begalBegal Motor di BekasiKasus PembegalanBegal Motor di Pondok Gede

Ihsan Fahmi

Reporter

Administrator

Editor