Dalam hal ini, mobil ramah lingkungan besutan Hyundai ini dinilai mampu menghasilkan tenaga sebesar 239 kW dan torsi 605 Nm. Tenaga maksimalnya juga memungkinkan IONIQ 6 berakselerasi dari 0 hingga 100 km/jam hanya dalam waktu 5,1 detik, dengan kecepatan maksimal 185 km/jam.
Selain itu, mobil ini listrik satu ini juga mendukung teknologi pengisian daya super cepat DC hingga 800V, yang membantu mobil terisi penuh hanya dalam waktu 18 menit (10%-80%) dengan pengisi daya super cepat 350 kW.
Tidak jauh berbeda dengan Hyundai IONIQ 5, seri terbaru kali ini juga dilengkapi dengan V2L (Vehicle-to-Load) yang dapat menghantarkan daya hingga 3600 watt, fitur ini dapat digunakan sebagai pengisi daya jika diperlukan dalam keadaan darurat ataupun mendesak.
Presiden Director of HMID, WooJune Cha menambahkan bahwa Progress for Humanity sebagai visi besar perusahaan, menjadi landasan bagi setiap inovasi yang diperkenalkan Hyundai untuk mobilitas yang tahan lama dan stabil di masa depan.
“Melalui pengenalan model baru ini, kami menyediakan berbagai pilihan kepada konsumen Indonesia, sehingga mereka dapat memiliki lebih banyak opsi dalam memilih kendaraan yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensi mereka,” ungkap Woojune Cha.
Dengan efisiensi energi tersebut, Hyundai IONIQ 6 yang dibandrol dengan harga Rp 1.197.000.000, diklaim dapat menempuh perjalanan dari Jakarta hingga ke Magelang dengan sekali pengisian baterai.