Terus melaju harus didukung dengan meningkatnya kualitas SDM kita, bukan saja dalam skill, juga komitmen kebangsaannya, nasionalismenya, patriotismenya dalam memantapkan persatuan dan kesatuan.
Terus melaju dengan menjaga sumber daya alam, bukan merusak atau memanfaatkan sebanyak mungkin demi keuntungan pribadi dan kelompoknya, dengan alasan bisnis negara.
Terus melaju dengan merawat budaya bangsa, mengembangkan potensi lokal (kearifan lokal) demi kejayaan negeri, bukan pribadi –pribadi. Bukan pula kian menumbuhkan oligarki, dengan alasan investasi.
Terus melaju berarti berkelanjutan, berkesinambungan dalam program pembangunan. Berarti ada estafet kepemimpinan dan kebijakan.
Hanya saja keberlanjutan ini jangan diartikan secara sempit, semuanya serba dilanjutkan, termasuk yang buruk – buruk.
Berkelanjutan adalah pembangunan yang melanjutkan program dan pencapaian yang terbaik untuk rakyat. Bahkan, tak sebatas melanjutkan, terpenting meningkatkan kualitas dalam rangka mewujudkan kemakmuran bersama, memajukan kesejahteraan umum sebagaimana cita – cita negeri kita ini.
Pembangunan yang mengarah pada kesejahteraan untuk semua, kesehatan untuk semua, pendidikan untuk semua, lapangan kerja untuk semua, infrastruktur untuk semua, seperti dikatakan Pak Harmoko dalam kolom “Kopi Pagi” di media ini.
Maknanya berkelanjutan meningkatkan pemerataan pendapatan, pemerataan kesempatan dan lapangan kerja, pemerataan kesejahteraan serta pemerataan produktivitas.
Mari terus melaju dengan mewariskan kebaikan kepada anak cucu untuk masa depan yang lebih baik guna menyongsong tantangan yang lebih kompleks- dalam tatanan dunia baru nantinya.
Selamat HUT ke-78 RI. Terus Melaju Untuk Indonesia Maju. (Azisoko).