JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Hasil Japan Open 2023 menunjukkan pasangan ganda putra Indonesia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan belum berhasil melangkahkan kaki ke babak selanjutnya.
Berdasarkan hasil Japan Open 2023 perjuangan Pramudya/Yeremia harus berakhir usai ditaklukan oleh pasangan peringkat nomor tiga dunia dalam laga yang tersaji pada Rabu, (26/7/2023) pagi hari.
Dilihat dari hasil Japan Open 2023 yang berlangsung di Yoyogi National Gymnasium, Tokyo, Jepang, Pramudya/Yeremia harus mengakui keunggulan Liang Wei Keng/Wang Chang (China).
Secara rubber game atau tiga gim, Pramudya/Yeremia yang sempat unggu di gim pertama justru dipaksa tunduk dengan skor 21-16, 7-21, dan 16-21 dari Liang/Wang yang berstatus unggulan kedua.
Pram/Yere unggul lebih dulu di awal laga dari Liang/Wang dengan meraih tiga poin beruntun. Liang/Wang pun mengejar dengan cepat mengejar ketertinggalan.
Skor berubah seri menjadi 6-6, 7-7, dan 8-8 untuk Pram/Yere dan Liang/Wang. Pram/Yere kemudian lebih dulu unggul 11-8 saat mencapai interval.
Pasangan Indonesia itu terus menjaga jarak dari pasangan China hingga akhirnya sukses menutup gim pertama dengan skor 21-16.
Gim kedua berjalan dibawah kendali Liang/Wang. Alhasil, Pram/Yere pun cukup kewalahan meladeni serangan-serangan yang dilontarkan ganda China itu.
Liang/Wang lalu berhasil menguasai interval dengan skor 11-6. Ganda putra unggulan asal China itu semakin mendominasi permainan hingga membuat Pram/Yere kesulitan.
Poin demi poin yang diraih Liang/Wang semakin memperlebar jarak dengan pasangan Indonesia. Liang/Wang lalu merebut gim kedua dengan kemenangan 21-7 atas Pram/Yere.
Kedua pasangan menawali gim ketiga dengan pertempuran sengit. Pada gim penentuan ini, Pram/Yere unggul 3-0 lebih dulu dari Liang/Wang.
Duel pun semakin ketat kala Pram/Yere dan Liang/Wang kembali mendapatkan sor serupa 6-6 dan 7-7. Liang/Wang mengamankan interval gim ketiga dengan skor 7-11.
Selepas rehat, ganda putra asal China itu jauh meninggalkan Pram/Yere dengan ketertinggalan 17-11. Gim ketiga pun segera ditutup Liang/Wang dengan skor 21-16
Hasil Japan Open 2023
Rabu (26/7/2023)
- Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Liang Wei Keng/Wang Chang (China): 21-16, 7-21, dan 16-21
Demikian informasi mengenai hasil Japan Open 2023 di hari kedua babak 32 besar.