Coldplay. (ist)

SHOWBIZ

Penjualan Tiket Konser Coldplay Kembali Dibuka Hari Ini, Satu Identitas Maksimal 4 Pemesanan

Jumat 19 Mei 2023, 11:03 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Para penggemar Coldplay hingga kini masih antusias menanti kedatangan band papan atas asal Inggris ini.

Penjualan tiket konser Coldplay Music of The Spheres di Jakarta kembali dibuka hari ini, Jumat (19/5/2023) pukul 10.00 WIB.

Kali ini penjualan tiket untuk umum.

Pembelian tiket hanya dapat dilakukan di laman coldplayinjakarta.com.

Satu identitas dapat membeli maksimal 4 tiket.

Semua kategori tiket tersedia dalam jumlah terbatas dan bisa dibeli melalui transaksi kartu kredit, debit, dan transfer virtual account.

Harga tiket mulai dari Rp800.000 hingga Rp11 juta.

Berikut daftar harga tiket konser Coldplay di Indonesia.

Tiket Konser Coldplay di Jakarta Ultimate Experience (Cat 1) Rp11.000.000, My Universe (Festival) Rp5.700.000 Cat 1 (numbered seating) Rp5.000.000 Festival (free standing) Rp3.500.000 Cat 2 (numbered seating) Rp4.000.000 Cat 3 (numbered seating) Rp3.250.000 Cat 4 (numbered seating) Rp2.500.000 Cat 5 (numbered seating) Rp1.750.000 Cat 6 (numbered seating) Rp 1.250.000 Cat 7 (numbered seating) Rp1.250.000 Cat 8 (numbered seating) Rp800.000.

Adapun kuota tiket presale via BCA yang dijual pada Rabu (17/7/2023) sudah ludes terjual alias sold out.

PK Entertainment selaku promotor mengatakan penjualan tiket konser Coldplay untuk presale BCA pada Kamis (18/7/2023) ditiadakan.

Sementara, Loket.com mencatat lebih dari 1,5 juta orang berpartisipasi sejak penjualan presale tiket dibuka pada Rabu pukul 10.00 WIB.

Lirik lagu Coldplay - The Scientist (Instagram/coldplay)

Sebagai informasi, Coldplay dijadwalkan hadir dalam konser bertajuk Music of The Spheres di Stadion Utama GBK, Senayan, Jakarta Pusat, pada Rabu, 15 November 2023.

Ini merupakan konser pertama Coldplay di Indonesia.

Hari ini jadi kesempatan terakhir untuk berusaha mendapatkan tiket konser Coldplay di Gelora Bung Karno.

Untuk membeli tiket konser Coldplay jangan ceroboh dan harus di website resminya.

Public on sale tiket konser Coldplay menjadi kesempatan terakhir untuk yang belum mendapatkannya.

Penjualan secara publik membuka kemungkinan saingan war tiket semakin banyak.

Sangat tidak disarankan untuk melakukan pembelian di luar situs ini dan apabila terjadi hal yang tak diinginkan dan memunculkan kerugian, pihak promotor tak akan bertanggung jawab.

Untuk cara membeli langkah-langkahnya tak jauh berbeda dari pre-sale yang digelar pada 17-18 Mei 2023.

Berikut cara untuk membeli tiket Coldplay hari ini:

1. Buka laman www.coldplayinjakarta.com. Kemudian, pilih "Tickets".

2. Selanjutnya, klik tombol "Buy Public on-sale Tickets". Nantinya, kamu akan diarahkan ke ruang tunggu antrean.

3. Setelah tiba giliranmu membeli tiket, pilih kategori tiket yang kamu inginkan.

4. Baca secara saksama Terms and Conditions sebelum melanjutkan pesanan. 5. Kalau sudah, klik "Agree & Continue".

6. Langkah berikutnya, isi dengan benar informasi pribadimu, mulai dari nomor identitas, alamat email, dan nomor telepon. Ingat, kamu hanya diberikan waktu 5 menit saja untuk mengisi data tersebut.

7. Pilih pula metode pembayaran tiket. Kamu dapat melakukan pembayaran dengan kartu kredit, debit, maupun virtual account. Ingat, proses ini juga dibatasi waktunya antara 10-15 menit.

8. Sebelum melakukan pembayaran, pastikan sekali lagi kalau kategori tiket, informasi pribadi, dan metode pembayaran yang kamu masukkan sudah benar.

9. Setelah tiket dibayar, kamu akan menerima konfirmasi booking sebagai tanda bahwa pembayaranmu berhasil.

Sementara itu, e-ticket akan dikirim ke email-mu 7 hari sebelum konser. (mia)

Tags:
ColdplayKonser Musik ColdplayTiket Konser Coldplay Kembali DibukaKonser Coldplay Perdana di Indonesiakonser musik

Administrator

Reporter

Administrator

Editor