JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Heboh di jagat maya terkait tiket konser band papan atas asal Inggris Coldplay yang dijual lagi di marketplace dengan harga mencapai Rp50 juta.
Marketplace yang dimaksud adalah Kick Avenue sehingga membuat para netizen kaget dengan dijualnya harga tiket mahal tersebut.
Tim Pemasaran Kick Avenue, Ivan membenarkan bahwa ada penjualan tiket konser Coldplay di platform Kick Avenue.
Ivan menampik jika platformnya merupakan penjual resmi yang ditunjuk promotor.
"Kick avenue bukan tempat pembelian tiket Coldplay resmi, Kick Avenue adalah sebuah konsumen ke konsumen (C2C) platform (marketplace) di mana Kick Avenue hanya menjembatani seller dan buyer yang ingin membeli tiket Coldplay," jelasnya pada awak media, Kamis (18/5/2023).
Kick Avenue hanya sebuah marketplace yang menyediakan wadah untuk menjual barang milik konsumennya.
Ivan juga menegaskan bahwa Kick Avenue bukan calo tiket konser Coldplay.
"Jadi tiket yang dijual di marketplace Kick Avenue itu adalah listingan seller semua. Perlu di highlight juga bahwa kick avenue bukan reseller/calo," lanjutnya.
Meski begitu, Ivan meyakini transaksi di Kick Avenue aman untuk membeli tiket yang dijual di platform tersebut.
"Sebagai marketplace, seller bebas melisting tiket yang mereka mau jual di marketplace kami. Dengan DNA kami yaitu C2C, dipastikan aman bertransaksi, karena maraknya penipuan penjualan tiket dari pihak ke 2," tegasnya.
Berdasarkan penelusuran di platform Kick Avenue, pada Rabu (18/5/2023) malam, tiket kelas Ultimate Experience (CAT 1) dijual seharga Rp50 juta. Sementara pada siang hari sempat ada yang menjual Rp60 juta untuk jenis tempat duduk yang sama.
