Pelunasan Biaya Haji 2023, Menag: 100 Persen Jemaah Reguler Sudah Lunasi Ongkos

Rabu 17 Mei 2023, 16:35 WIB
Pelunasan biaya haji 2023 untuk jemaah reguler telah rampung. Foto: Dok Poskota.

Pelunasan biaya haji 2023 untuk jemaah reguler telah rampung. Foto: Dok Poskota.

Indonesia diketahui telah mendapat tambahan kuota dari Pemerintah Arab Saudi sebesar 8.000 jemaah. Tambahan kuota ini sudah masuk dalam sistem aplikasi Arab Saudi e-Hajj per 15 Mei 2023. Komisi VIII menyetujui adanya tambahan kuota ini dan meminta agar bisa dioptimalkan

"Terima kasih atas persetujuan tambahan kuota 8.000 jemaah. Sebab rapat kita hari ini tentang itu. Kita akan konsentrasi pada 8.000 kuota tambahan. Segala masukan yang sudah disampaikan pimpinan akan menjadi catatan penting intuk pengaturan kuota tambahan,” pesan Menag.

Gus Yaqut juga mengungkapkan tambahan kuota ini memberikan kesempatan bagi Kemenag untuk merumuskan 8.000 kuota tersebut untuk siapa? 

"Kalau untuk yang reguler kemarin itu kan sudah, di antaranya untuk  prioritas lansia. Nah, yang 8.000 ini untuk siapa? Kalau menurut undang-undang diserahkan ke Mentri. Jadi kasih waktu saya untuk menyiapkannya,” sambungnya soal pelunasan biaya haji 2023.

Berita Terkait

News Update