Ibu Mertua Menudingnya Berjudi, Inara Rusli Beberkan Bukti Saham Rp200 Juta

Senin 15 Mei 2023, 15:14 WIB
Inara Rusli dan Kuasa Hukumnya. (ist)

Inara Rusli dan Kuasa Hukumnya. (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Permasalahan biduk rumah tangga pasangan selebritis Virgoun dan Inara Rusli hingga kini masih ramai dibahas.

Kini, ibunda Virgoun menuding sang menantu telah melakukan judi.

"Uang Rp200 juta kau kemanain Ina? Kau main saham hilang uang Rp200 juta. Di mana itu kau judikan, di saham kan?" tulis Eva Manurung.

Tapi, Inara memberikan bantahan kuat dan menunjukkan bukti bahwa bisnis saham yang digelutinya adalah legal dan terdaftar di OJK.

Eva Manurung sebelumnya melontarkan tuduhan dalam komentar Instagram saat membela putranya yang dituding berselingkuh.

Sebagai tanggapan, Inara Rusli menjelaskan melalui unggahan Instagram story bahwa bisnis saham yang digelutinya adalah saham legal melalui aplikasi Poems dan terdaftar di OJK.

"Ini namanya saham, bukan judi ya," tulis Inara.

Inara Rusli. (instagram/@mommy_starla)

Inara, ibu dari tiga anak ini, menunjukkan email pemberitahuan dari perusahaan tempatnya menanam saham dan membahas tentang rapat pemegang saham yang rutin diadakan.

Inara juga membantah tuduhan lain dari Eva Manurung mengenai perhitungan uang.

Eva mengaku hanya menerima Rp300 ribu saat Natal, sementara uang bulanan dari Virgoun mencapai Rp70 juta.

Berita Terkait
News Update