Ngecash Baterai Motor Listrik Gesits Cukup dengan Daya Listrik 900 Watt

Rabu 15 Mar 2023, 17:03 WIB
Buktikan ketangguhan motor listrik Gesits, bikers ini lakukan Solo Touring Jakarta-Mandalika sejauh 3000Km. (foto/gesits rider)

Buktikan ketangguhan motor listrik Gesits, bikers ini lakukan Solo Touring Jakarta-Mandalika sejauh 3000Km. (foto/gesits rider)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Daya listrik 900 Watt, ternyata  bisa untuk ngecash motor listrik Gesits.  

Gesits dibekali dengan baterai yang bisa dicas dimanapun. Bahkan kalau mau dicas di rumah pun tak perlu daya listrik  besar. 

Mengutip laman resmi Gesits Motor, daya listrik minimal untuk ngecas motor listrik Gesits hanya 900 Watt.

Gesits G1 mengusung baterai yang dikembangkan oleh PT WIKA Industri Manufacturing. 

Baterai tersebut terbilang ringan dan dikembangkan khusus untuk motor elektrik 2000 Watt peruntukkan motor listrik Gesits. 

Kapasitas baterai motor listrik Gesits adalah 72v 20 Ah atau kalau dikonversi sekitar 1,34 kWh.

Battery pack Gesits itu telah dibekali fitur proteksi kelebihan pengecasan, proteksi arus berlebih, mencegah arus pendek, kontrol temperatur, dan sel baterai merata. 

Baterai tersebut memiliki siklus 1.000 kali pengecasan. Untuk waktu mengecas baterai dari 0 sampai 100% dibutuhkan waktu 3-4 jam. 

Gesits juga memberikan garansi baterai selama 3 tahun.

Berkat perpaduan baterai Li-NCM 72v 20 Ah dan motor elektrik Permanent Magnet Synchronous-BLDC, motor listrik Gesits bisa menghasilkan tenaga maksimal 6,7 daya kuda dan torsi 30 Nm. 

Tenaga maksimalnya mencapai 5.000 watt. Akselerasi 0-50 km/jam dapat ditempuh dalam waktu 5 detik, sedangkan kecepatan maksimumnya mencapai 70 km/jam. 

Tenaga dari motor disalurkan melalui transmisi Pulley Belt.

Motor listrik Gesits bisa menjelajah hingga 100 km bila mengusung dua pak baterai di dalamnya. 

Sementara bila baterainya satu, maka jarak tempuhnya 50 km.

Motor ini dapat menampung bobot hingga 150 kg. Bobot motornya sendiri mencapai 244 kg. 

Dari sisi fitur, Gesits menyematkan lampu HID Projection dan DRL, LED, dan Error Codes yang dikirim melalui aplikasi. 

Kemudian ada juga Detection and Protection System Failure, Auto Adaptive, dan Reverse Transmission. 

Ada tiga mode berkendara yang ditawarkan Gesits G1 yakni Sport, Urban, dan Eco.

Gesits sendiri dipastikan menjadi salah satu merek yang mendapatkan bantuan dari pemerintah. 

Saat ini ada dua model motor listrik Gesits yang ditawarkan di Indonesia yakni G1 dan Raya. 

Belum diketahui apakah keduanya mendapat bantuan atau justru hanya salah satu. Pasalnya, dalam sertifikat Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustian, baru ada Gesits G1 yang memenuhi syarat TKDN minimal 40%.

Berita Terkait

News Update