DEPOK, POSKOTA.CO.ID – Seorang bocah kaget, Hp-nya dirampas dua pengendara motor saat main diteras rumah.
Dalam unggaham video yang di upload netizen di media sosial instagram @infodepok_id, peristiwa itu terjadi di Jalan Nusa Indah rt 02/07, Curug Bojongsari Kota Depok.
Dalam video terlihat dua pengendara motor Honda Beat Street hitam. Tampak satu orang menunggu dan satu yang duboncen turun langsung masuk ke dalam pagar rumah yang terbuka.
Pelaku langsung merampas Hp anak laki-laki yang sedang dimainkan dalam teras rumah.
Peristiwa serupa sudah terjadi sebanyak tiga kali. Yang pertama depan rumah dan dua lagi depan rumah kontrakan.
Menanggapi kejadian itu, Kapolsek Bojongsari Kompol Yogi Maulana mengatakan anggota Reskrim telah menerima laporan dari korban yang menjadi perampasan hp oleh kawanan pencuri yang diketahui sekitar pukul 10.00 WIB.
"Korban sudah buat laporan. Anggota langsung bergerak cepat melakukan olah TKP, memeriksa saksi-saksi dan mengambil rekaman kamera cctv untuk dapat menangkap pelaku," ujarnya didampingi Kanit Reskrim Polsek Bojongsari Iptu Bowo kepada poskota di ruang kerja, Senin (13/3/2023).
Perwira menengah jebolan Akpol 2005 ini menambahkan hasil pemeriksaan rekaman cctv dari lokasi kejadian pelaku berjumlah dua orang yang satu bertugas berjaga di atas motor dan yang diboncengin turun bertugas eksekusi merampas hp.
"Pelaku masih kita selidiki. Dihimbau kepada para orang tua untuk menjaga putra putrinya untuk diberikan perhatikan dalam bermain. Tingkatkan kewaspadaan meski anak-anak tengah bermain di lingkungan rumah," tutupnya.
Sementara itu Kanit Reskrim Polsek Bojongsari Iptu Bowo menambahkan pihaknya sedikit menemui kendala dari hasil rekaman yang ada identitas kendaraan pelaku belum dapat diketahui.
"Nanti akan kita cari cctv yang lain yang mengarah ke pelaku untuk dapat terbaca," tutupnya. (Angga)