JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bacaan niat puasa Ayyamul Bidh 2023 merupakan hal yang penting untuk diketahui oleh umat Islam. Sebab, niat merupakan syarat sah puasa yang harus dipenuhi setiap muslim yang menunaikannya.
Namun, ada sedikit perbedaan mengenai waktu pelafalannya. Niat puasa Ayyamul Bidh boleh dilakukan pada pagi hari bila umat Islam terlupa atau terlewat saat sahur. Berbeda dengan niat puasa Ramadhan yang harus dilakukan pada malam hari atau sebelum fajar.
Adapun puasa Ayyamul Bidh menjadi salah satu puasa sunnah yang dianjurkan oleh Nabi Muhammad Saw. karena memiliki banyak keutamaan.
Anjuran melaksanakan puasa Ayyamul Bidh tercantum dalam hadits Nabi yang diriwayatkan Imam At Tirmidzi dan Imam Nasai, bahwa Rasulullah SAW telah bersabda:
يَا أَبَا ذَرٍّ إِذَا صُمْتَ مِنَ الشَّهْرِ ثَلاَثَةَ أَيَّامٍ فَصُمْ ثَلاَثَ عَشْرَةَ وَأَرْبَعَ عَشْرَةَ وَخَمْسَ عَشْرَةَ
“Hai Abu Dzar, “Jika engkau ingin berpuasa tiga hari setiap bulannya, maka berpuasalah pada tanggal 13, 14, dan 15 (dari bulan Hijriyah).” (HR Tirmidzi dan an Nasai).
Berikut adalah bacaan niat puasa Ayyamul Bidh:
Sebelum menjalankan puasa Ayyamul Bidh, maka umat Islam terlebih dahulu mengucapkan niat.
Arab: نويت صوم غد ايام البيض سنة لله تعالى.
Latin: Nawaitu Shauma Ghadin Ayyaamul Bidh Sunnatan Lillaahi Ta'ala.
Artinya : Saya niat berpuasa besok pada hari-hari putih sunnah karena Allah Ta'ala.
Doa Buka Puasa Ayyamul Bidh
Bacaan doa buka puasa Ayyamul Bidh atau puasa sunnah sama halnya dengan bacaan puasa di bulan Ramadhan.
اَللّهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَبِكَ آمَنْتُ وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ بِرَحْمَتِكَ يَا اَرْحَمَ الرَّحِمِيْنَ
"Allahumma lakasumtu wabika aamantu wa'alaa rizqika afthortu birohmatika yaa arhamar roohimiin"
Artinya: "Ya Allah karena-Mu aku berpuasa, dengan-Mu aku beriman, kepada-Mu aku berserah dan dengan rezeki-Mu aku berbuka (puasa), dengan rahmat-Mu, Ya Allah Tuhan Maha Pengasih".
Lalu, kapan jadwal pelaksanaan puasa Ayyamul Bidh 2023?
Puasa Ayyamul Bidh Maret 2023 ini bertepatan dengan Bulan Syaban dan Nisfu Syaban.
Berdasarkan Kalender Hijriah Indonesia Tahun 2023 M oleh Direktorat Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Kementerian Agama (Kemenag) RI, tanggal 1 Syaban 1444 H atau 2023 bertepatan dengan hari Rabu, 22 Februari 2023.
Maka, uma Islam bisa menunaikan puasa Ayyamul Bidh mulai tanggal 6 sampai 8 Maret 2023.
- Puasa Ayyamul Bidh hari pertama 13 Syaban, jatuh pada Senin, 6 Maret 2023.
-Puasa Ayyamul Bidh hari kedua 14 Syaban, jatuh pada Selasa, 7 Maret 2023.
- Puasa Ayyamul Bidh hari ketiga 15 Syaban, jatuh pada Rabu, 8 Maret 2023.
Keutamaan Puasa Ayyamul Bidh
Mengutip dari laman nu.or.id, Senin (6/3/2023), Ayyamul Bidh berarti hari-hari cerah, yaitu hari yang malamnya disinari bulan purnama. Hari-hari tersebut jatuh pada tanggal 13, 14, dan 15 di setiap bulan Hijriyah.
Di samping itu, umat Islam yang menunaikan puasa Ayyamul Bidh juga akan mendapatkan banyak keutamaan. Oleh sebab itu, sangat dianjurkan untuk tidak melewatkan puasa sunah yang dilakukan tiga hari dalam tiap pertengahan bulan ini.
Berikut keutamaan puasa Ayyamul Bidh:
1. Seperti Puasa Sepanjang Tahun
Menjalankan ibadah puasa sunnah Ayyamul Bidh seperti berpuasa selama setahun.
“Puasa pada tiga hari setiap bulannya adalah seperti puasa sepanjang tahun.” (HR. Bukhari).
2. Tiket Surga Ar Rayan
Ahli puasa akan mendapatkan pintu khusus untuk masuk surga saat di akhirat nanti. Ahli puasa akan masuk melalui pintu Ar-Rayyan, termasuk orang yang melakukan puasa Ayyamul Bidh.
“Sesungguhnya di surga ada satu pintu yang namanya “Ar-Rayyan,” yang akan di masuki oleh orang-orang yang sering berpuasa kelak pada hari kiamat, tidak akan masuk dari pintu itu kecuali orang yang suka berpuasa. Di katakan : Manakah orang-orang yang suka berpuasa? maka mereka pun berdiri dan tidak masuk lewat pintu itu kecuali mereka, jika mereka telah masuk, maka pintu itu di tutup sehingga tidak seorang pun masuk melaluinya lagi. (HR Bukhori dan Muslim).
Demikian informasi tentang bacaan niat puasa Ayyamul Bidh Maret 2023, lengkap dengan jadwal dan keutamaannya.(*)