Garis Polisi. (ist)

NEWS

Kronologi Kurir Paket di Sumatera Selatan Ditusuk karena Konsumen Tak Mau Bayar COD

Senin 30 Jan 2023, 21:03 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID -Media sosial dihebohkan dengan video seorang kurir paket yang ditusuk oleh pelanggan, Minggu (29/1/2023).

"Kurir paket di Banyuasin, Sumatera Selatan ditusuk oleh pembeli yang enggan membayar," tulis akun Instagram @mememedsos.

Terlihat pelanggan sempat cek-cok dengan kurir, sebelum melakukan penusukan.

Kronologi Kejadian

Kasatreskrim Polres Banguasin AKP Harry Dinar membenarkanadanya aksi penusukan tersebut.

Ia menyampaikan kejadian itu terjadi di Desa Limau, Kecamatan Sembawa, Kabupaten Banyuasin, Sumatra Selatan, Sabtu (28/1/2023).

Korban bernama Akbar Makrup (23) bersama rekannya yangberprofesi sebagai kurir paket dengan sistem pembayaran di tempat (cash on delivery).

Setibanya di rumah pelanggan, pelaku menerima paket tersebut.

Namun, pelaku menolak untuk membayarnya.

"Saat korban minta pembayaran, pelaku marah dan berteriak 'ambil saja paket itu!'. Saat kejadian pelaku sudah mengeluarkan pisau," kata Harry.

Akbar pun mencoba mengambil paket tersebut, karena sang pemesan enggan membayar.

Nahas, dia malah dikejar pelaku yang saat itu sudah memegang pisau dan menusuknya di rusuk bagian kiri.

Sementara Robi, teman Akbar, berhasil melarikan diri ketika pelaku ingin menusuknya.

Harry menjelaskan, pelaku langsung melarikan diri usai menusuk korban.

(*)

Tags:
kurir paket ditusukVideo Wisatakurir paket

Administrator

Reporter

Administrator

Editor