Tak Kuasa Nahan Kantuk, Seorang Pria di Rancabungur Bogor Tercebur Sumur, Alhamdulillah Selamat

Senin 16 Jan 2023, 12:01 WIB
Tak kuasa tahan kantuk, seorang pria di Rancabungur Bogor Tercebur Sumur (Foto: Dokumen Damkar)

Tak kuasa tahan kantuk, seorang pria di Rancabungur Bogor Tercebur Sumur (Foto: Dokumen Damkar)

BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Hendak cuci muka karena mengantuk usai begadang, Seorang pria berusia 38 tahun di Desa Rancabungur,  Rancabungur, Kabupaten Bogor tercebur sumur, Senin (16/1/2023).

Komandan Regu (Danru) Rescue 3 pada Damkar Kabupaten Bogor, Syabudin mengatakan, terceburnya Iwan (38) warga Rancabungur ini terjadi sekira pukul 04.15 WIB.

"Awalnya dia lagi begadang, terus mau cuci muka karena menahan rasa ngantuk," ungkapnya melalui keterangan tertulisnya. 

Tak lama berselang Iwan meninggalkan tempat nongkrongnya, beberapa warga lain yang juga sedang begadang mendengar suara terjatuh di belakang warung.

"Curiga dengan suara tersebut, warga pun langsung mengecek ke sumber suara. Setelah dicek ternyata ada orang jatuh ke dalam sumur," paparnya. 

Melihat kondisi korban yang berteriak meminta tolong, warga yang berada di lokasi pun berinisiatif melakukan pertolongan pertama. 

 "Warga pun berinisiatif meminjam tali untuk pegangan korban agar tidak tenggelam. Setelah itu menelepon petugas Pemadam kebakaran," kata Syabudin. 

Petugas Damkar yang tiba sekira pukul 04.25 WIB pun langsung melakukan proses pertolongan terhadap Iwan yang jatuh ke dalam sumur. 

Dengan peralatan lengkap, seperti tali caremantel, helm, senter, tripot, grabstick, sarung tangan, webing, carabiner, pulley, harnnes dan rig petugas pun berhasil mengevakuasi Iwan dengan waktu 30 menit.

"Berhasil divakuasi dengan kondisi masih selamat," pungkasnya. 

Berita Terkait

News Update