Seram, Seorang Pria Dipakaikan Kain Kafan Bak Jenazah, Gegara Diduga Lakukan Penggelapan

Sabtu 07 Jan 2023, 13:55 WIB
Terduga pelaku penipuan dan penggelapan di Rancabungur Bogor. (dokumen polisi)

Terduga pelaku penipuan dan penggelapan di Rancabungur Bogor. (dokumen polisi)

BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Diduga lakukan penipuan dan penggelapan terhadap rekannya, seorang pria di Desa Pasir Gaok, Kecamatan Rancabungur, Kabupaten Bogor jadi bulan-bulanan warga hingga dipakaikan kain kafan, Sabtu (7/1/2023).

Kapolsek Rancabungur, Iptu Hartanto membenarkan adanya peristiwa dugaan penggelapan satu unit motor tersebut.

Ia menyebut kejadian bulan-bulanan warga terhadap pelaku terjadi pada Kamis (5/1/2023).

Hartanto menjelaskan, terduga pelaku penipuan dan penggelapan berinisial ES (28) ini dipakaikan kain kafan oleh warga.

"Akibat aksinya ES pun sempat di bungkus oleh warga dengan kain kafan layaknya seorang jenazah," ungkap Hartanto melalui keterangan tertulisnya.

Pihak kepolisian yang mengetahui hal tersebut pun langsung mendatangi lokasi.

"Lalu (ES) dibawa ke rumah sakit di wilayah kota Bogor untuk diberikan penanganan medis," terangnya.

Terhadap kasus penipuan dan penggelapan ini, lanjut Hartanto, pihak kepolisian masih terus melakukan pendalaman dan penyidikan.

"Terkait kasus tersebut saat ini kami masih terus melakukaan penyidikan terhadap terduga pelaku penipuan dan penggelapan. Para saksi dan korban pun saat ini sudah kita mintai keterangan," pungkasnya. (panca)

Berita Terkait
News Update