Namun, Menteri Pertahanan itu hanya meresponsnya dengan senyuman.
"Kemarin saya ketemu Pak Prabowo, kebetulan diceritakan soal berita ini (Sandiaga gabung ke PPP). Tidak ada komentar apa-apa, kecuali senyum-senyum saja Pak Prabowo," ujar Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 29 Desember 2022.
Karena hanya tersenyum, Dasco mengaku tak membahas persoalan Sandiaga lebih lanjut bersama Prabowo.
"Ya sudah, karena tidak ada pembahasan lebih lanjut ya kita enggak bahas," kata Wakil Ketua DPR itu.
Dasco menjelaskan, Gerindra hanya mencalonkan satu capres saja dari partai.
Sehingga jika Sandiaga ingin maju dalam Pilpres 2024, maka harus mengambil tiket dari partai politik lain.
"Bahwa kemudian yang bersangkutan mencalonkan diri sebagai capres atau cawapres itu silakan saja, namanya juga ada keinginan. Tapi di Gerindra tentunya sudah pasti slotnya cuma satu Pak Prabowo. Kalau pingin juga dari Gerindra yang mau (nyapres, red), berarti harus ambil slot lain dari partai lain," pungkas Dasco. (wanto)