Mau Tahun Baru, Berikut Ini Daftar Acaranya di Jakarta

Selasa 27 Des 2022, 08:00 WIB
Kawasan Monas Jakarta Pusat pada malam tahun baru 2018.

Kawasan Monas Jakarta Pusat pada malam tahun baru 2018.

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tahun 2022 akan memasuki penghujung dan sebentar lagi memasuki 2023.

Pelbagai peristiwa sudah dilewati dalam sepanjang tahun ini.

Banyak yang merayakan pergantian tahun dengan berbagai cara.

Bagi yang tinggal di Jakarta, berikut ini daftar acara tahun baru yang bisa diikuti. 

Playful Eve 2023 di Pullman Central Park

Hotel Pullman Central Park akan menggelar acara malam tahun baru.

Anda bisa mengunjunginya bareng orang terdekat.

Bisa menikmati fine dining sambil menikmati penampilan penyanyi diva di Indonesia salah satunya Rosa. Kemudian ada berbagai kegiatan seperti pertunjukan robot dance, aerial dance, dan techni-illusion show.

Jiexpo reSOULution 2023

Di Jiexpo reSOULution 2023 akan tampil Tulus, Dodit Mulyanto dan artis lainnya dalam menemani malam tahun baru anda. Di samping itu ada pelbagai acara seru lainnya. Harga tiket mulai dari Rp. 750.000.

A Dazzling Night With Ruth Sahanaya

Anda ingin bernostalgia di malam pergantian tahun baru bersama Ruth Sahanaya? Grand Sahid Jaya Hotel telah menyiapkan acara spesial ini untuk anda. Anda bisa membayar tiket mulai dari Rp. 2.500.000 per orang untuk menikmati acara yang mewah. Tersedia juga fasilitas yang menarik bagi anda.

Bigbang Jakarta

Acara ini adalah pameran dan cuci gudang terbesar di Jakarta.

Diadakan dari 22 Desember 2022 hingga 1 Januari 2023 dengan menampilkan artis-artis ternama. Anda hanya membayar sebesar Rp. 50.000 untuk menikmati pertunjukan keren dan berbelanja dengan harga murah saat malam tahun baru.

Pirates Festival

Bagi yang ingin menghabiskan malam tahun baru dengan gala dinner bisa berkunjung ke Holiday Inn Jakarta Kemayoran.

Untuk mengikutinya acara gala dinner mulai dari Rp. 398.400 per orang.

Dengan tema “Pirates Festival”, pesta malam tahun baru akan menghadirkan sajian lezat, pertunjukan live band, live cooking stations, face painting, photo booth, kuis berhadiah, hingga penampilan DJ sebagai penutup tahun.

Mall di Jakarta

Tak jarang mall di Jakarta menggelar acara besar-besaran. Salah satunya adalah mengadakan diskon akhir tahun dan menyalakan kembang api. Bahkan mendatangkan artis atau band untuk memeriahkan acara tersebut. ***

Berita Terkait

News Update