Ini Tradisi Unik Perayaan Natal Sejumlah Daerah di Nusantara

Minggu 25 Des 2022, 09:43 WIB
Tradisi Natal Barapen di Papua (Foto: istimewa/poskota Jatim)

Tradisi Natal Barapen di Papua (Foto: istimewa/poskota Jatim)

3. Marbinda di Sumatera Utara

Marbinda merupakan tradisi Natal yang mengajak masyarakat setempat untuk bersama-sama mengumpulkan uang buat membeli hewan kurban. Tradisi Marbinda ini dilakukan sebagai lambang kebersamaan dan gotong royong.

Jenis hewan kurban yang dipersembahkan cukup beragam, dari babi, lembu, hingga kerbau. Daging hewan tersebut akan dibagikan kepada seluruh warga yang telah berdonasi.

4. Rabo-Rabo di Jakarta

Rabo-Rabo adalah tradisi orang-orang keturunan portugal yang tinggal di Kampung Tugu. Tradisi ini diawali dengan mengunjungi gereja terdekat dan rumah warga lain sebagai bentuk kebersamaan.

Menariknya, tradisi Rabo-Rabo diiringi oleh musik tradisional Keroncong Tugu dan tarian yang dilakukan bersama-sama. Setelahnya, warga akan dibubuhi dengan bedak warna-warni sebagai bentuk penebusan dosa dan permintaan maaf menjelang tahun baru.

5. Lovely December Jadi Tradisi Natal di Toraja

Festival Budaya dan Pariwisata Lovely December merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh pemerintah Toraja. Tradisi ini merupakan bentuk syukur menyambut Natal dan Tahun Baru bagi masyarakat Toraja, yang mayoritas beragama kristen.

Festival ini memiliki berbagai acara, seperti pameran kuliner, kerajinan daerah, dan lomba kerajinan tradisional. Puncak dari festival ini adalah pesta kembang api dan prosesi Lettoan yang diadakan pada tanggal 26 Desember.(*)

Berita Terkait

News Update