Wajah Lionel Messi diusulkan jadi ikon mata uang Argentina (Foto: Twitter/Joybanikjb)

Sepak Bola

Wajah Lionel Messi Diusulkan Jadi Ikon Mata Uang Argentina, Serius atau Bercanda?

Kamis 22 Des 2022, 15:11 WIB

ARGENTINA, POSKOTA.CO.ID - Kemenangan Lionel Messi beserta La Albiceleste di Piala Dunia 2022 tampaknya begitu membawa sukacita bagi masyarakat Argentina. 

Pasalnya, muncul kabar di media bahwa ada wacana wajah Lionel Messi diusulkan jadi ikon mata uang Argentina.

Pasca Argentina menang lewat drama adu penalti melawan Prancis, nama Lionel Messi yang sukses melengkapi gelar internasionalnya menjadi sorotan.

 

Berita itu diikuti dengan Paris Saint Germain yang memperpanjang kontrak Messi, dan Stadion Maracana Brasil yang terkenal mengundangnya untuk membuat jejak kaki di Hall of Fame. 

Dilansir dari Sportstar, pada hari Rabu (21/12/2022) muncul kabar bahwa Bank Sentral Republik Argentina membahas penempatan wajah Lionel Messi pada uang kertas 1000 peso.

Menurut surat kabar keuangan El Financiero, bank regulator Argentina telah mengadakan pertemuan dengan keinginan untuk menandai kemenangan bersejarah Piala Dunia La Albiceleste.

Di final Piala Dunia Qatar, Argentina mengalahkan Prancis 4-2 dalam adu penalti setelah pertandingan imbang 3-3 hingga perpanjangan waktu.

Meski demikian, surat kabar tersebut melaporkan bahwa bank Argentina mengusulkan ide itu dengan bercanda. Meskipun dikatakan bahwa pihak berwenang memang mengadakan pertemuan tentang hal ini bahkan sebelum final Piala Dunia itu sendiri.

 

“Dan sebelum Anda berpikir sebaliknya, opsi 'bercanda' ini diusulkan oleh anggota Bank Sentral Argentina, meskipun direktur yang paling antusias, seperti Lisandro Cleri, pendukung kuat Boca Juniors, dan Eduardo Hecker, pengikut Independiente , setuju tentang uang kertas dengan desain ini akan membangkitkan semangat mengumpulkan orang Argentina, ” tulis laporan El Financiero.

Di  masa lalu, bank Argentina pernah membuat koin peringatan untuk untuk menandai kemenangan Piala Dunia pertama Argentina di rumah pada tahun 1978. Lalu ada koin peringatan 50 tahun kematian Eva Peron, istri mantan Presiden Juan Domingo Peron.

Menurut laporan yang sama, catatan mata uang juga akan memiliki 'La Scaloneta' di belakang untuk memberi penghormatana kepada pelatih Lionel Scaloni.

“Dan di bagian belakang tiket? 'La Scaloneta' (julukan tim yang dipimpin oleh Leonel Scaloni), kata mereka, telah melakukan cukup banyak jasa untuk diabadikan di sana, ini setelah kemenangan mereka di Copa América 2021, Finalissima (pertandingan melawan Italia, yang terakhir juara Euro) dan Qatar 2022,” tulis surat kabar itu.

 

Meskipun ide menaruh wajah Lionel Messi di mata uang Argentina masih sekedar wacana, perlu diketahui bahwa negara Amerika Selatan itu tengah mengalami krisis ekonomi.

Dilansir dari Reuters, Argentina pernah menjadi negara penghasil biji-bijian utama, dan pernah menjadi salah satu negara terkaya di dunia. Namun, di tengah euforia kemenangan Piala Dunia, negara Lionel Messi membukukan inflasi tahunan sebesar 92,4% di bulan November dengan acuan suku acuan adalah 75%.

Masalah pencetakan uang, nilai peso yang dibuat-buat, dan cadangan devisa yang rendah semakin tajam. Investor khawatir Menteri Ekonomi Sergio Massa, yang dibawa untuk memperbaiki keadaan pada bulan Agustus, tidak melakukan reformasi kebijakan yang cukup.

Dengan keadaan seperti itu, apa mungkin Argentina akan mencetak uang baru dengan wajah Lionel Messi sebagai ikonnya? (*)

Tags:
Wajah Lionel MessiIkon Mata Uang ArgentinaLionel Messimessimata uangargentinaPesodisiplin

Administrator

Reporter

Administrator

Editor