5 Rekomendasi Kado untuk Hari Ibu. (Pinterest/theawkwardtraveller)

LIFESTYLE

5 Rekomendasi Kado untuk Hari Ibu, Salah Satunya Peralatan Masak

Rabu 21 Des 2022, 18:18 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Apakah kamu sudah menyiapkan kado spesial untuk Hari Ibu?

Perayaan ini diperingati setiap tanggal 22 Desember setiap tahunnya.

Berikut Poskota telah merangkum lima rekomendasi kado untuk Hari Ibu, apa saja?

1. Paket Skincare

Scarlett Whitening Age Delay Limited Edition. (shopee.co.id)

Rutinitas merawat kecantikan tak hanya diperuntukkan bagi remaja, tetapi juga para ibu.

Kamu bisa membelikan rangkaian produk andalan atau menyesuaikan dengan masalah kulitnya.

Sebagai referensi, Scarlett Whitening menawarkan paket Age Delay Limited Edition yang berfungsi menyamarkan kerutan, melembapkan serta mencerahkan kulit.

Paket skincare ini terdiri dari Hydro Fresh Cleanser, Hyalu B9 and Bio Plavita + Ceramide Essence Toner, Hyalu B5 + Reishi Mushroom and Bifida Serum, Deep Hydration Firming Eye Serum dan Phyto Biotics Renewing Moisturizer.

Scarlett Whitening memberikan diskon sebesar Rp285.989 dari harga normal Rp375.000.

2. Peralatan Masak

Pero Sauce Pan dan Frypan ukuran 18 cm. (shopee.co.id)

Jika ibumu memiliki hobi memasak, kita bisa memberi kado untuk Hari Ibu dengan menambah koleksi peralatan dapurnya.

Ada banyak brand yang menawarkan promo menarik, salah satunya Pero Sauce Pan dan Frypan ukuran 18 cm.

Kamu bisa mendapatkan dua alat masak dari Pero Indonesia, cukup merogoh kocek senilai Rp229.000 dari harga normal Rp949.0000.

3. Vocher Belanja

Apabila kita tak memiliki banyak waktu untuk membelikan kado, maka voucher belanja bisa jadi pilihan terbaik, lho.

Sebagai referensi, cobalah membeli MAP Gift Vocher yang bisa digunakan untuk belanja bahan makanan hingga pakaian.

4. Pakaian

Kado untuk Hari Ibu: Mayoutfit Arbie Dress. (shopee.co.id)

Membeli baju untuk Hari Ibu bisa jadi pertimbangan, terlebih jika ia menyukai tren busana tertentu.

Kamu bisa membelikan Mayoutfit Arbie Dress, yang memiliki bahan mexicola dengan detail ristleting di bagian depan.

Ada berbagai piihan warna yang bisa kamu jadikan pilihan, mulai dari army,, golden mustard, white, dark orchid, dustypink hingga coral.

Untuk memilikinya, kamu hanya perlu menyiapkan uang sebesar Rp189.000 ya.

5. Buket Bunga Uang

Terakhir, kamu bisa memberikan buket bunga uang untuk Hari Ibu dari Bloomroserie.

Menariknya, harga yang ditawarkan sangat terjangkau, mulai dari Ro60.000.

Itu dia lima rekomendasi kado untuk Hari Ibu, kalau kamu suka yang mana nih?

(*)

Tags:
kado untuk Hari Iburekomendasi hadiah untuk ibuHari Ibu 2022ide hadiah hari ibuHari Ibu

Administrator

Reporter

Administrator

Editor