CIANJUR, POSKOTA.CO.ID - Gempa bumi Jawa Barat tak hanya merenggut 46 korban jiwa, tetapi juga berimbas pada bangunan di sekitar lokasi kejadian.
Sebagaimana diberitakan Poskota sebelumnya, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebut, kekuatan gempa yakni 5.6 SR, berpusat di Cianjur dengan kedalaman 10 kilometer, Senin (21/11/2022).
Getaran gempa pun dirasakan oleh warga Jawa Barat hingga Jakarta.
Salah satu bangunan yang terdampak adalah rubuhnya patung ayam di wilayah Cijoho, Jawa Barat.
Hal ini dibagikan langsung oleh pengguna akun Twitter @perma****.
Ia memperlihatkan sejumlah bangunan di kawasan Cijoho roboh akibat gempa bumi.
Dengan menggunakan aksen Sunda, akun tersebut memperlihatkan sejumlah rumah warga hingga Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) mengalami kerusakan.
"Banyak bangunan roboh di sekitar sini. Bangunan sekolah di SMK THB lumayan parah rusaknya," cuit @perma****.
"Lihat patung ayam runtuh, lehernya keseleo," tambahnya.
Video itu juga menampilkan para warga yang panik dan bergegas menyelamatkan diri, mulai dari keluar rumah hingga berdiri di pinggir jalan.
GEMPA DI CIANJUR pic.twitter.com/E7T3zYK016
— Tengok Saja (@permanagi) November 21, 2022
(*)