Rayakan Ultah Achio ke-1 Tahun, Komedian Vico Bean Undang 150 Anak: Semoga Anakku Jadi Menteri Keuangan

Rabu 16 Nov 2022, 22:11 WIB
Vico Bean bersama Elisa Fitriana Prihandari dan sang anak Arshyla Quinnsha Qiana Qalesya. (ist)

Vico Bean bersama Elisa Fitriana Prihandari dan sang anak Arshyla Quinnsha Qiana Qalesya. (ist)

Pria kelahiran Jepara Jawa tengah yang terakhir tampil di Karnaval SCTV 2019 yang lalu, akhir-akhir ini jarang mengumbar potret kehidupan pribadinya.

Perayaan ultah sang anak diperlihatkan di akun Instagram pribadinya @vicobeans1.

"Setahun lalu saat Arshyla lahir sih saya berharap akan bisa jadi menteri keuangan, hihihi, doa dan keinginan orang tua kan bebas aja, terkabul atau tidak ya Arshyla sendiri yang jalani dan Allah SWT yang bisa kabulkan," ungkapnya.

Pesta berlangsung sukses secara meriah penuh warna warni balon dengan hiburan badut dan sulap serta hidangan yang juga mencuri perhatian serta tak lupa hadiah kecil-kecilan untuk tamu undangan. 

"Terima kasih ya buat tetangga dari kelurahan Bapangan Krajan yang sudah hadir di acara ulang tahun anakku yang ke-1," tambahnya.

Vico berharap putrinya kelak bisa menjadi seorang pejabat.

"Iya, semoga dia bisa menjadi Menteri Keuangan, nggak usah jadi artis deh," ungkap Vico sembari tertawa.

Vico Bean mengatakan jika Achio lebih menyukai lihat iklan di televisi dibanding sinetron.

"Dia sampai loncat-loncat kalau nonton iklan, tapi kalau nonton sinetron malah gak mau. Dia itu tidak suka HP, tidak suka boneka tapi suka begadang," tandasnya. (*/mia)

Berita Terkait
News Update