Tim AC Milan (foto/twitter @acmilan)

Sepak Bola

Liga Champions: AC Milan Vs Salzburg, Laga Hidup Mati Kedua Tim

Selasa 01 Nov 2022, 12:39 WIB

ITALIA, POSKOTA.CO.ID - AC Milan akan menghadapi RB Salzburg dalam laga pamungkas Grup E Liga Champions di Stadion San Siro, Kamis (3/11/2022) dini hari WIB.

Bagi kedua tim, ini adalah pertandingan hidup mati. Baik AC Milan maupun Salzburg masih berpeluang mengamankan tiket ke babak 16 besar.

AC Milan kini bertengger di posisi kedua dengan torehan tujuh poin. Selisih satu angka dari Salzburg yang berada di peringkat ketiga.

Jika melihat papan klasemen tersebut, AC Milan maupun Salzburg sama-sama wajib mendulang poin penuh. Pada pertemuan pertama September lalu, kedua tim bermain imbang dengan skor 1-1.

Rossoneri tengah dalam kondisi kurang baik jelang laga ini. Mereka baru saja ditekuk Torino 1-2 dalam lanjutan Serie A pada Senin (31/10/2022).

Meski baru menelan kekalahan, AC Milan masih diunggukan di laga ini karena bermain di markas kebanggannya. Terlebih, Rossoneri baru saja memperpanjang kontrak sang pelatih, Stefano Pioli.

AC Milan resmi memperpanjang kontrak Pioli pada Senin (31/10/2022). Pioli memperpanjang kontrak hingga Juni 2025.

Pioli tidak bisa menyembunyikan kegembirannya usai memperpanjang kontrak dengan AC Milan. Ia pun bertekad terus membawa Rossoneri meraih hasil-hasil terbaik.

"Menandatangani perpanjangan kontrak dengan Milan selalu sangat menarik, itulah yang saya inginkan dan harapkan," ujarnya.

"Saya sangat senang, penandatanganan ini memberi saya lebih banyak energi untuk melanjutkan apa yang kami lakukan." tambah dia.

Di sisi lain, Salzburg datang dengan membawa bekal berharga. Tim asuhan Matthias Jaissle menaklukan Hartberg 1-0 dalam lanjutan Liga Austria akhir pekan lalu.

Kemenangan itu jelas bisa menjadi suntikan penggawa Salzburg jelang melakoni laga di Stadion San Siro.

Prediksi susunan formasi kedua tim:

AC Milan (4-2-3-1): Tatarusanu; Kalulu, Gabbia, Tomori, Hernandez; Tonali, Pobega; Messias, Diaz, Leao; Origi

Salzburg (4-4-2): Kohn; Der Brempt, Piatkowski, Bernardo, Wober; Agyekum, Diarra, Kameri, Seiwald; Simic, Sesko 

Tags:
Liga ChampionsAC MilanSalzburg

Reporter

Administrator

Editor