Barcelona Tersingkir dari Liga Champions, Xavi Hernandez: Kami Fokus ke La Liga

Kamis 27 Okt 2022, 06:39 WIB
Xavi Hernandez, pelatih Barcelona (foto: twitter/FCBarcelona)

Xavi Hernandez, pelatih Barcelona (foto: twitter/FCBarcelona)

SPANYOL, POSKOTA.CO.ID - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez angkat bicara mengenai timnya yang tersingkir dari Liga Champions 2022/2023.

Langkah Barcelona di Liga Champions musim ini harus terhenti setelah ditekuk Bayern Munchen dalam pertandingan kelima Grup C.

Bermain di Stadion Camp Nou, Kamis (27/10/2022) dini hari WIB, Barcelona harus mengakui kemenangan Bayern dengan skor 0-3.

Tiga gol Bayern dicetak oleh Sadio Mane (10'), Choupo-Moting (31'), dan Benjamin Pavard (90+5').

Kemenangan itu membuat Bayern semakin kokoh di puncak klasemen Grup C dengan mengemas 15 poin.

Sementara Blaugrana tertahan di posisi ketiga dengan koleksi 4 poin. Barcelona dipastikan gagal mengejar perolehan poin Inter Milan (10) di posisi kedua. 

Hal itu terjadi dikarenakan babak grup Liga Champions musim ini hanya menyisakan satu pertandingan lagi.

Xavi mengakui, Barcelona belum menyala level permainan Bayern di laga ini. Itu sebabnya Sergio Busquets cs menelan kekalahan.

"Hari ini kami belum mencapai level mereka, mereka sudah lebih baik. Eliminasi mempengaruhi kami secara psikologis," ujar Xavi.

Usai tersingkir dari Liga Champions, mantan pelatih Al-Sadd itu menegaskan jika Barcelona akan mengalihkan fokus ke kompetisi La Liga.

"Besok, kami akan berlatih dan memikirkan La Liga. Ada harapan yang tinggi, kami memiliki grup yang sulit. Segala kemungkinan terjadi pada kami. Itu sudah sangat kejam. Kami tidak bersaing dengan baik hari ini." pungkasnya.

Meski perjalanan di Liga Champions kandas, Barcelona masih akan bersaing di Liga Europa. 

Sebab posisi Blaugrana di peringkat tiga dengan 4 poin, tidak bisa dikejar Viktoria Plezen yang ada di dasar klasemen (posisi 4) dengan belum mengemas poin satu pun.

Berita Terkait

News Update