Pelatih Spurs, Antonio Conte mengatakan Richarlison mengalami cedera yang tidak serius. Namun m ia memastikan pemain asal Brasil itu absen melawan Man United.
"Anda tahu cedera tentang Richarlison. Dia sedang melakukan pemindaian, MRI, dan kemudian kita akan melihat berapa banyak waktu yang dia butuhkan untuk pulih. Namun yang pasti, dia tidak tersedia melawan United ," ujar Conte.
Dari kubu tuan rumah, dua pemain andalan mereka yakni Christian Eriksen dan Anthony Martial masih diragukan tampil melawan Spurs.
Seperti diketahui, keduanya absen pertandingan terakhir Man United kontra Newcastle. Eriksen tengah dalam kondisi kurang fit, sementara Martial dibekap cedera.
Man United memiliki rekor pertemuan apik melawan Spurs. The Red Devils selalu menang dalam tiga pertemuan terakhir dengan tim asal London Utara itu.
Kendati begitu, perlu diingat, Spurs juga mempunyai kenangan indah di Old Trafford tepatnya pada Oktober 2020. Saat itu Spus sukses menumbangkan Man United dengan skor telak 6-1.
Prediksi susunan formasi kedua tim:
Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Dalot, Varane, Martinez, Shaw; Casemiro, Fred; Antony, Bruno, Sancho; Ronaldo
Tottenham Hotspur (3-4-2-1): Lloris; Romero, Dier, Davies; Doherty, Hojbjerg, Bentancur, Perisic; Richarlison, Son; Kane