"(Benar ada rumah warga di Cilandak Barat terkena peluru nyasar?) Iya benar, saat ini masih dalam proses penyelidikan oleh tim," kata Multazam saat dikonfirmasi, Rabu (12/10/2022).
Dalam proses ini, lanjut dia, tim juga telah mengajukan penelitian terhadap sampel proyektil yang ditemukan di rumah warga tersebut.
"Untuk sampel (proyektil) sedang kami ajukan ke Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Polri," ujarnya.
Selain itu, dia memastikan tidak ada korban luka maupun jiwa dari adany peristiwa peluru nyasar yang mengenai rumah salah seorang warga di wilayahnya ini.
"Yang pasti tidak ada korban luka maupun jiwa. Polri masih bekerja untuk membuat terang peristiwa tersebut," terangnya.
"Kemudian, apabila ada yang membutuhkan bantuan polisi bisa kontak ke nomor telpon 110 atau nomor pribadi saya di 081221177447," tukas Multazam.