Tips hadapi banjir. (Foto/Unsplash)

SHOWBIZ

Jangan Panik, Ini Tips Menghadapi Banjir

Jumat 07 Okt 2022, 14:37 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Hujan yang melanda beberapa wilayah di Indonesia mengakibatkan terjadinya banjir. Maka dari itu, untuk menghadapi situasi ini, masyarakat perlu memperhatikan beberapa tips untuk menghadapi banjir.

Melansir situs resmi BPBD Pangkalpinang, terdapat lima langkah antisipasi yang perlu dilakukan saat curah hujan yang tinggi menyebabkan air masuk ke dalam rumah. 

1. Letakkan surat dan barang berharga 

Bagi beberapa orang, barang serta dokumen berharga biasanya disimpan di dalam laci atau lemari. Namun, usahakan untuk tidak menyimpannya pada bagian bawah guna laci atau lemari guna mengurasi risiko terendam. 

Masukkan surat berharga ke dalam satu koper atau tempat yang kedap air untuk memudahkan penyelamatan jika rumah terendam banjir. 

2. Amankan saluran listrik dan barang elektronik

Barang-barang elektronik sebaiknya dimatikan atau cabut dari aliran listrik untuk menghindari risiko korsleting. 

Selain itu, upayakan stop kontak ditaruh dalam posisi yang cukup tinggi dan tidak terjangkau oleh air. 

3. Prioritas penyelamatan anggota keluarga

Saat banjir biasanya butuh penanganan yang lebih hati-hati bagi seseorang yang sakit, cacat atau manula.

Dalam hal ini, upayakan untuk menyediakan akses dan memprioritaskan orang sakit, cacat, atau manula untuk diselamatkan terlebih dahulu jika diharuskan mengungsi.

4. Tanggap informasi lingkungan sekitar

Selalu mencari tahu informasi terbaru mengenai kondisi wilayah sekitar.

5. Perhatikan barang bawaan

Jika banjir mengharuskan anda mengungsi, upayakan untuk membawa barang-barang yang penting dan pokok, seperti pakaian, alat komunikasi, uang, dan lain-lain.

Selain itu, tetap tenang dalam menghadapi banjir. Komunikasi dan kerja sama untuk saling menyelamatkan saat kondisi tersebut. 

Tags:
tips hadapi banjirSurat berhargabencana banjirbanjir jakarta

Administrator

Reporter

Administrator

Editor