BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Akses jalan di putaran atau U Turn Ahmad Yani terdampak banjir usai hujan mengguyur Kota Bekasi, Kamis (7/10/2022).
Hujan deras tersebut nampaknya membuat jalan tertutup hingga setinggi 50 centimeter.
Kepala tim (Katim) Unit Reaksi Cepat (URC) Dinas Sumber Daya Air Kota Bekasi, Herman mengungkapkan pihaknya menerjunkan 2 pompa untuk menyurutkan banjir.
"Pompa apung 2 sama pompa sanitable," ujar Herman saat diwawancarai di lokasi banjir, Jum'at (7/10/2022).
Ia mengatakan diterjunkannya pompa apung manual karena mesin pompa terkendala mati listrik.
"kelistrikannya mati, kelistrikan kita selama ini dari sini mutiara ternyata orang dari mutiaranya engga konek ke kita tadi," ucap Herman.
Meski dengan pompa apung, pihaknya dapat menyedot air untuk dialirkan ke tempat lain. Dalam waktu setengah jam air mulai surut.
Dikatakan Herman, banjir di lokasi U Turn Jalan Ahmad Yani akibat hujan deras serta lokasi yang menjadi titik saluran utama air, hingga cepat tergenang.
"Hujan deras udah gitu kita di timpa sama, disini ini kan saluran utama semua iya, utama semua dari jl ahmad yani masuknya kesini semua, termasuk dari hotel hotel ini," jelasnya.
Akibatnya para pengendara roda dua maupun empat, sempat berimbas Kemacetan di Jalan Ahmad Yani.
Hingga pukul 18.10 WIB, banjir di lokasi tersebut mulai surut. Setidaknya 8 Orang petugas tim URC terjun untuk menyedot air dengan pompa tersebut.