JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pegiat media sosial Yusuf Dumdum melontarkan sindiran kepada Najwa Shihab pasca akun awak redaksi Narasi TV diretas.
Sebab pasca akun awak Narasi TV diretas, Najwa Shihab melaporkan ini ke pihak kepolisian.
Yusuf Dumdum lantas meledek Najwa Shihab yang sebelumnya meminta polisi untuk fokus mengurus kasus Ferdy Sambo.
Diketahui sebelumnya, terhitung pada 29 September 2022, sebanyak 38 orang mengalami peretasan di akun media sosialnya. 31 orang merupakan karyawan Narasi dan sisanya merupakan eks Narasi. Serangan siber itu menyasar akun Whatsapp, Instagram, Facebook, hingga Telegram.
Tidak hanya akun pribadi awak media Narasi, Najwa Shihab juga menyebut situs berita narasi juga sempat diserang dan disertai sejumlah pesan.
Atas peretasan yang dialami awak media Narasi ini, Najwa Shihab mengatakan pihaknya akan membuat laporan polisi pada Jumat (30/9/2022) menyusul bertambahnya korban.
"Kami memang akan melakukan sejumlah laporan. Siang ini kami akan melapor ke Polisi, Dewan Pers, Komnas HAM, Kominfo, dan YLKI,” kata Najwa di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Jumat (30/9).
“Semua sesuai porsi masing-masing yang memang merupakan tanggung jawab dan wewenang masing-masing institusi," lanjutnya.
Diketahui, peretasan terhadap awak Narasi TV itu terjadi usai Najwa Shihab mengkritik gaya hidup keluarga anggota Polri yang dinilai hedonis.
Terkait dugaan bahwa polisi yang melakukan peretasan, Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jenderal Polisi Dedi Prasetyo membatah ada anggota Polri yang terlibat.
"Kalau dugaan (peretasan) tidak ada," kata Dedi Prasetyo saat dikonfirmasi di Jakarta, Kamis (29/9/2022).
? 🤭 pic.twitter.com/KPcWTcnj9y — Dumdum (@yusuf_dumdum)Hehehe lapornya ke polisi, katanya kemaren polisi suruh urus Sambo aja dulu. Bukan begitu mb
September"> 30, 2022
Lantas atas laporan polisi yang dibuat Najwa Shihab, pegiat media sosial Yusuf Dumdum justru menyindir keputusannya.
Ia pun mengutip pernyataan Najwa yang sempat meminta polisi untuk fokus menangani kasus Ferdy Sambo. Cuitan Yusuf Dumdum itu diunggah lewat akun Twitter pribadinya @yusuf_dumdum pada Jumat (30/9/2022).
"Hehehe lapornya ke polisi, katanya kemaren polisi suruh urus Sambo aja dulu. Bukan begitu mb @NajwaShihab?," cuit Yusuf Dumdum. (*)