SERANG, POSKOTA.CO.ID - Kapal Namira yang mengangkut delapan penumpang mengalami musibah kebakaran di perairan laut Sangiang, Anyer, Kabupaten Serang.
Peristiwa itu terjadi sekir pukul 16.30 WIB. Kebakaran diduga akibat korsleting listrik di bagian mesin.
Pusat Data Crisis Center pada BPBD Kabupaten Serang, Jhonny E Wangga mengatakan, Kalal Motor (KM Namira 01 berangkat dari Dermaga Hotel Mambruk pada pukul 14.00 WIB menuju ke Perairan Sangiang untuk Seatril.
Namun saat hendak beralih ke Anyer, terdengar ledakan dari kamar mesin. Tidak lama kemudian, kepulan asap keluar dan membakar bagian kapal.
"Dalam perjalanan terdengar suara Ledakan dari kamar mesin sebanyak satu kali dan mengakibatkan Kapal KM. Namira 01 terbakar," katanya, Senin (26/9/2022).
Ia menuturkan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Saat kejadian, terdapat 10 orang dalam muatan kapal, dua ABK dan pemilik kapal serta 7 lainnya penumpang.
Mendapat laporan kecelakaan, pada pukul 17.30 WIB, tim evakuasi memberangkatkan water supply 5000 L ke lokasi kejadian guna melakukan penanganan.
Kemudian pada 17.58 WIB, tim gabungan berhasil mengevakuasi korban. Selanjutnya kru Kapal dan penumpang dievakuasi ke Dermaga Hotel Mambruk.
"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Kejadian tersebut di akibatkan oleh ledakan dari mesin mengakibatkan KM Namira terbakar," terangnya.
Adapun data korban pada kebakaran kapal adalah Sobari sebagi ABK, Fauzi sebagai pemilik kapal.
Sementara penumpang kapal di antaranya Holil, Rahmat, Rudi, Hendrik, Dimas, Suheli dan Bojed.