JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon girang mendengar kabar bahwa Jokowi dukung Prabowo di Pilpres 2024 mendatang.
Jika kabar itu benar adanya, Fadli Zon mengaku senang dan mengapresiasi jika Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) memberikan dukungan kepada Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Menteri Pertahanan Prabowo Subianto untuk menjadi calon presiden (capres) di Pilpres 2024.
Diketahui sebelumnya, sebuah artikel berbahasa Inggris terbit dan menyebut bahwa Jokowi dukung Prabowo di Pilpres 2024. Artikel itu terbit di media nasional asal Singapura, The Strait Times, yang memberitakan panasnya persaingan jelang Pilpres 2024 di Tanah Air.
Artikel Straits Times yang dimaksud berjudul "Jokowi to decide presidential hopeful he'll endorse, has no plans to run for V-P in 2024: Sources" terbit pada Sabtu (17/9/2022).
Dalam artikel tersebut, tertulis bahwa Jokowi akan memutuskan calon presiden yang akan didukungnya pada Pilpres 2024.
Prabowo Subianto menjadi salah satu nama yang dipertimbangkan oleh Jokowi secara serius untuk menerima dukungan dari orang nomor satu di Indonesia. Adapun, sumber Straits Times yang membocorkan informasi itu menolak memberitahu namanya.
Lantas mendegar kabar kemungkinan Jokowi dukung Prabowo di Pilpres 2024, Fadli Zon mengungkapkan apresiasinya.
"Ya kalau ada dukungan, saya sebagai Wakil Ketua Umum Gerindra itu sangat bagus ya. kalau memang ada dukungan seperti itu," kata Fadli Zon kepada awak media pada Kamis (23/09/2022).
Ia juga menyebutkan bahwa Prabowo membantu Presiden Jokowi di Kabinet Indonesia Maju. Oleh karena itu, hubungan keduanya menurut Fadli Zon menjadi cukup intens.
"Kalau sekarang sih terlihat sudah pasti kerjasama bagian dari tim kabinet ini pak Prabowo," tutur Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (BKSAP DPR RI) itu
Di sisi lain, politisi lulusan Universitas Indonesia (UI) itu menilai konfigurasi calon untuk Pilpres 2024 kini semakin terbatas. Adapun, sekarang menurutnya masih terlalu dini untuk disampaikan lantaran dinamika politik masih tinggi. Fadli Zon sendiri tidak tahu seperti apa konfigurasi capres-cawapres di tahun mendatang.
"Kalau sekarang ini too early to tell (terlalu dini diungkap). Dinamika masih tinggi orang masih mencari bentuk mencari formula tinggal nanti apakah akan ada dua pasangan kan atau tiga pasangan kah konfigurasinya seperti apa saya kira itu akan sangat menentukan," jelasnya.
Lantas terkait apakah dukungan Jokowi akan membantu langkah Prabowo menjadi Presiden RI ke-8, Fadli Zon menilai dukungan dari manapun akan sangat membantu. Apalagi, saat ini Jokowi berkuasa.
"Dukungan dari manapun pasti akan membantu apalagi yang sedang berkuasa," ujar Fadli Zon. (*)