Toyota Kijang Innova Hybrid Siap Mengaspal, Ini Spesifikasi dan Harganya

Selasa 20 Sep 2022, 17:23 WIB
Toyota Kijang Inova Hybrid. (Dokumen GIIAS 2022)

Toyota Kijang Inova Hybrid. (Dokumen GIIAS 2022)

Sementara untuk versi diesel saat ini sedang dijual di Indonesia, di mana harganya kemungkinan akan berkisar antara Rp50-Rp60 juta.

Seperti yang kita ketahui bersama, Innova Hybrid kabarnya akan menggunakan mesin 2.0 liter yang dipadukan dengan motor listrik dan ditopang baterai lithium-ion.

Belum diketahui berapa tenaga dan torsi yang bisa dihasilkan.

Namun, diyakini performanya akan meningkat lebih baik.

Kendaraan tersebut dikabarkan akan dilengkapi fitur standar seperti start/stop engine, panoramic sunroof, audio 10' n RSE, layar multimedia full digital, power back door voice command, dan masih banyak lagi.

Bahkan, sejumlah sumber mengatakan, Innova Hybrid varian tertinggi akan dibekali TSS atau Toyota Safety Sense.

Toyota Innova Hybrid memiliki 3 varian tipe Toyota Kijang Innova Hybrid tipenya terbagi menjadi tiga, ada yang G, V dan yang termahal, Q.

Berikut perkiraan harga Innova Hybrid yang akan datang di Indonesia:

Innova G Hybrid - Rp455 juta
Innova V Hybrid - Rp560 juta
Innova Q Hybrid - Rp625 juta

Penasaran kan dengan kabar dari Mobil yang ramah lingkungan ini? Pantengin terus yaa sobat otomotif Poskota. (m1)
 

News Update