JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sebuah pohon tumbang menimpa salah satu rumah di kawasan Jalan Petenggang, Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan pada Senin (19/9/2022) sore.
Pohon tersebut tumbang akibat hujan deras disertai angin kencang yang mengguyur kawasan Jagakarsa sekira pukul 16.30 WIB.
"(Pohon tumbang) Posisi lagi hujan deras disertai angin kencang," ujar I (43), salah satu warga saat ditemui di lokasi, Senin (19/9/2022) malam.
Adapun korban yang tertimpa pohon tumbang tersebut berjumlah empat orang. Saat ini korban telah dilarikan ke rumah sakit untuk menjalani proses lebih lanjut.
"Korban ada empat orang, korban mengalami luka memar," kata dia.
Dari keempat korban tersebut salah satu korbannya yakni seorang Lansia berusia 70 tahun.
Pohon tumbang itu berdiameter 40-50 centimeter tersebut. Hingga saat ini petugas damkar dibantu petugas PPSU masih melangsungkan proses evakuasi pohon tumbang yang menimpa salah satu rumah tersebut.