Hamas Komentari Drone Israel: Ini Adalah Upaya Putus Asa Tentara Mereka

Sabtu 17 Sep 2022, 22:00 WIB
Hamas

Hamas

PALESTINA, POSKOTA.CO.ID - Tentara Israel tidak akan dapat menjamin keamanan negara tersebut dengan drone bersenjata.

Pernyataan ini datang dari Juru Bicara Hamas Abdul Latif Al Qanou.

Dia mengatakan bahwa penggunaan drone di Tepi Barat oleh Israel hanya memicu ketegangan kriminal yang berbahaya.

Tindakan ini menunjukkan tingkat teror dan kegagalan dari para pemimpin Israel terhadap operasi perlawanan pemuda Palestina.

"Tindakan ini adalah upaya putus asa tentara dan pemukim Yahudi yang tidak akan mampu memadamkan api perlawanan Palestina," kata Abdul Latif Al Qanou seperti dikutip dari Shahab pekan ini.

Dia melanjutkan,"Semua alat pembunuhan dan teror yang digunakan Israel terhadap bangsa Palestina tidak akan membawa keamanan apapun."

Pesawat tak berawak Israel tidak akan bisa membuat agresor mencapai tujuan jahatnya terhadap bangsa dan tempat-tempat suci Palestina.

Abdul Latif Al Qanou meminta rakyat Palestina untuk terus berjuang menghadapi Israel dan merebut kembali hak-hak mereka yang sah. ***

Berita Terkait

Demonstrasi Guncang Hebat Iran

Minggu 25 Sep 2022, 09:00 WIB
undefined
News Update