Meninggal di Usia 96 Tahun, Ternyata Ini Rahasia Menu Makan Ratu Elizabeth II

Rabu 14 Sep 2022, 16:55 WIB
Ratu Elizabeth II meninggal dunia di usia 96 tahun. (Instagram/@theroyalfamily)

Ratu Elizabeth II meninggal dunia di usia 96 tahun. (Instagram/@theroyalfamily)

Setelah itu, barulah sarapan sesungguhnya dimulai.

Ratu Elizabeth II jarang mengonsumsi telur sebagai sarapan.

Ia biasanya akan menyantap sereal dan senang makan roti panggang yang diolesi marmalade (sejenis selai yang dibuat dari jeruk). 

Makan Siang

Nenek Pangeran William itu hanya menginginkan makan siang yang terdiri dari sumber protein tinggi dan karbohidrat rendah.

Chef pribadinya, McGrady mengungkapkan kepada The Telegraph bahwa sang Ratu menyukai menu ikan dover sole panggang atau ikan salmon Skotlandia yang dihidangkan bersama bayam dan zucchini.

Selain itu, dia juga dikenal menyukai menu salad yang simple dengan tambahan ayam panggang.

Afternoon Tea

Ratu juga kerap minum teh sore atau sering disebut ‘afternoon tea’. Kegiatan ini rutin ia lakukan setiap hari.

Untuk sore hari, Ratu Elizabeth II lebih memilih menu makanan  sandwich mentimun, kue buah, dan teh earl grey.

McGraddy menjelaskan, sang Ratu tidak mengonsumsi makanan bertepung. Ini adalah aturan yang diberlakukan saat ia makan sendiri.

“Dia sangat disiplin. Tidak ada tepung adalah peraturannya,” kata Mc Graddy.

Berita Terkait

News Update