JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Beredar sebuah percakapan dalam bentuk chatingan dan pesan suara sosok yang diduga selebrity Nikita Mirzani dan Ferdy Sambo membahas bekingan kasus.
Dalam video yang viral di media sosial instagram dan TikTok tersebut, Nikita dikait-kaitkan dengan tersangka pembunuhan berencana terhadap Brigadir J.
Dari video yang diunggah akun Tiktok @dausmh2 pada Selasa (13/9/2022), dalam rekaman itu terpampang foto artis Nikita dan Ferdy Sambo. Kemudian dilanjutkan dengan screenshot percakapan Niki dengan seseorang dalam sebuah pesan WhatsApp.
Pada percakapan itu, sang penerima menscreenshot pesan kiriman Niki yang menyapa dan mengirim video bahwa dia sedang berada di depan ruangan Dir Tipidum Bareskrim Polri. Di plang yang menempel ada nama Ferdy Sambo yang saat itu berpangkat Brigjen.
Sudah jadi bisik-bisik tetangga kalau Nikita Mirzani kerap kali bersentuhan dengan hukum, namun selalu lolos dari jerat pidana.
Kerap lolosnya Nikita dituding karena mendapat perlindungan dari Ferdy Sambo dari semua kasus yang menjeratnya hingga dirinya sulit ditangkap kepolisian.
Belakangan Nikita disebut-sebut membantah tudingan tersebut dan menyebut dirinya tidak kenal dengan Ferdy Sambo.
Namun baru-baru ini dugaan tersebut kembali mencuat setelah beredar percakapan chat WhatsApp antara Ferdy Sambo dan Nikita.
Dalam pesan yang beredar, Nikita mengaku baru saja bertemu Ferdy Sambo.
"Rahasia ya, aku semalem ketemu," tulis seseorang dalam chat yang kontaknya dinamai dengan nama Niki.
Lebih lanjut, sosok yang diduga Nikita itu mengaku bahwa kasusnya juga turut diselesaikan Ferdy Sambo.
"Dibantu diberesin kasus-kasusku," tulisnya.
Tak hanya bukti chatingan. Ada juga pesan suara yang turut diunggah akun @lambe_dani_official99. Dalam, pesan itu terdengar obrolan seorang wanita yang mengadu soal kasusnya.
Dalam obrolan itu ia menceritakan soal kasusnya yang menjadi tersangka. Dalam rekaman itu juga terdengar suara wanita yang menyebut nama Dipo. Warganet pun mengkait-kaitkan nama Dipo Latief, bekas suami Nikita Mirzani.
Nikita Mirzani pernah dilaporkan mantan suaminya itu atas kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Spontan kolom komentarnya itu pun langsung diserbu netizen.
Dalam rekaman itu juga terdengar suara mirip Nikita yang menyinggung kasus KDRT nya tapi pasal yang menjeratnya sebagai tersangka pasa 351 juncto 55, 56. "Ini kan pasal ngeri," ujarnya.
"Waktu di BAP, aku kan dalam keadaan hamil. Ibu itu (kemungkinan penyidik) bilang, ya udah stop dului BAP-nya. Ntar balik lagi di-BAP. Pas habis melahirkan, dapetlah surat itu, kemarin dua hari yang lalu," tutupnya.
Sebagian netizen percaya kalau suara itu Nikita Mirzani, karena suaranya mirip.
"Ngeri-ngeri sedap bekingnya sodara," ujar salah seorang warganet.
"Hahaha Udah nggak ada keraguan lagi," tambah warganet lainnya.