Pengendara Diduga Tidak Konsentrasi, Motor Tabrak Dump Truk Parkir

Rabu, 7 September 2022 22:17 WIB

Share
Personil Unit Gakkum menunjukkan bagian kendaraan truk parkir yang ditabrak motor Honda Revo. (ist)
Personil Unit Gakkum menunjukkan bagian kendaraan truk parkir yang ditabrak motor Honda Revo. (ist)

Pengendara,Tidak Konsentrasi, Motor menabrak Dump Truk, yang tengah Parkir, Jalan Raya Serang-Cilegon,


SERANG, POSKOTA.CO.ID - Nasib nahas dialami seorang pengendara motor, Yuswandi (44) pengendara Honda Revo F 2784 VJ. Sang pengendara diduga tidak konsentrasi, motor menabrak kendaraan dump truk yang tengah parkir di sisi jalan, di i di Jalan Raya Serang-Cilegon, Kabupaten Serang..

Akibat musibah itu, korban mengalami luka berat pada bagian wajah. Petugas Unit Lakalantas Polresta Serang Kota mengevakuasi korban ke RS Kurnia Kramatwatu.

Peristiwa kecelakaan lalu lintas itu terjadi di Jalan Raya Serang-Cilegon, Desa Kramatwatu, Kecamatan Kramatwatu Kabupaten Serang pada Rabu (7/9/2022).

Musibah terjadi bermula ketika korban yang mengendarai sepeda motor Honda Revo dari arah Serang menuju Cilegon menabrak bagian belakang truk yang saat itu sedang berhenti di kiri jalan. 

Diduga tidak konsentrasi, setiba di lokasi motor yang dikendarai korban menabrak kendaraan dump truk yang sedang parkir di sisi jalan.

"Diduga tidak konsentrasi, tiba di TKP motor Honda Revo menabrak bagian belakang kendaraan dump truk," ujar Kasat Lantas Polresta Serang Kota Kompol Try Wilarno.

Akibat kecelakaan lalu lintas tersebut pengendara mengalami luka robek di bagian wajahnya. Selain itu kendaraan korban pun mengalami kerusakan.

"Korban dievakuasi untuk mendapatkan pertolongan di RS Kurnia Kramatwatu dan kedua kendaraan diamankan di Unit Gakkum Satlantas Polresta Serang kota,” ungkap Try. (haryono)

 

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar