Anisa Rahma dan Suami, Anandito Dwis(Foto: Instagram/ @anisarahma12)

Seleb

Alhamdulillah, Anisa Rahma Umumkan Tengah Mengandung Anak Kembar, Dekorasi Balon Punya Makna

Sabtu 03 Sep 2022, 15:43 WIB

JAKARTAPOSKOTA.CO.ID - Mantan personel girlband Cherrybelle, Anisa Rahma mengumumkan bahwa dirinya tengah mengandung anak kembar, buah cintanya dengan sang suami, Anandito Dwis. 

Kabarnya, usia kandungan Anisa telah memasuki 30 minggu. Hal tersebut diketahui melalui postingan Anisa melalui akun Instagram pribadinya.

Dalam unggahannya, Anisa membagikan potret dirinya dan sang suami yang tengah berdiri dan berpose membelakangi dekorasi bertuliskan 'Baby Twins' boy or girl?.

"Ada yang bisa nebak baby twins cewek-cewek, cowok-cowok apa cewek-cowok???" tanya Anisa Rahma sebagai caption pada unggahan tersebut.

Pada potret itu juga memperlihatkan dua balon yang masing-masingnya bertuliskan,"Twin A," dan Twin B." Bunyi tulisan pada kedua balon tersebut yang bakal menebak jenis kelamin anak kembar mereka. 

Sementara pada unggahan lainnya, terlihat video ketika Anisa Rahma dan Anandito Dwis memecahkan dua balon tersebut. Ternyata, kedua balon itu berisi balo yang lebih kecil berwarna merah muda.

Makna dari warna balon tersebut, menyiratkan bahwa Anisa Rahma dan Anandito Dwis akan dikaruniai anak kembar yang keduanya berjenis kelamin perempuan 

Dalam video yang dibagikannya, tersorot Anisa dan suami terlihat berpelukan sekaligus berekspresi bahagia setelah mengetahui jenis kelamin calon anak mereka.

"Alhamdulillah.. MasyaAllah Tabarakallah. It's 2 baby girl!! InsyaAllah kami akan menyambut 2 anak perempuan Doakan lancar-lancar dan sehat selalu yaaa teman-teman," tandas Anisa Rahma.

(Tresia)

Tags:
Anisa RahmaTengah Mengandungmengandung Anak KembarDekorasi Balon

Reporter

Administrator

Editor