Tragis! Balita Tewas Terjatuh dari Lantai 11 Rusun di Cakung, Gegara Rebutan Hp dengan Kakaknya

Minggu 28 Agu 2022, 20:11 WIB
Jasad bayi, ilustrasi.

Jasad bayi, ilustrasi.

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Malang menimpa seorang balita berinisial FFP (4), yang tinggal di salah satu rumah susun (Rusun) yang ada di bilangan Cakung  Jakarta Timur.

Pasalnya, anak tersebut ditemukan tergeletak tewas oleh seorang petugas keamanan rusun yang tengah berpatroli. FFP diduga tewas usai terjatuh dari lantai 11 rusun saat tengah asyik memainkan gawai pada Sabtu (27/8/2022) sore hari lalu.

Informasi terkait tewasnya FFP pun dibenarkan oleh Kapolsek Cakung, Kompol Syarifah Chaira.

"(Benar ada peristiwa anak kecil terjatuh dari lantai 11 Rusun?) Iya benar," ujar Syarifah saat dikonfimasi  Minggu (28/8/2022).

Dia menuturkan, berdasarkan keterangan yang didapat oleh pihaknya, kejadian ini bermula ketika FFP bersama kakaknya yang berinisial FR tengah bermain gawai di unit, sementara sang ayah tengah mencuci pakaian di kamar mandi.

"Korban kemudian mengambil handphone dari genggaman kakaknya, dan langsung masuk ke kamar seraya mengunci pintu," tutur Syarifah.

Perwira menengah Polri itu melanjutkan, karena dirasa sunyi, FR yang hendak menghampiri adiknya di kamar kemudian mencoba mengetuk pintu. Namun, tak ada jawaban dari sang adik.

"Kakak korban mencoba meminta pintu dibuka, namun tak ada jawaban dan suara sang adik tak lagi terdengar setelah itu," papar dia.

Adapun FFP ditemukan tewas sekitar pukul 16.00 WIB oleh seorang petugas keamanan Rusun yang tengah berpatroli.

"Yang menemukan satpam rusun sekitar pukul 16.00 WIB sore. Kemudian petugas tersebut melapor kepada pengelola dan pengelola melaporkan hal ini ke Mapolsek Cakung," imbuhnya.

"Dari keterangan ayah korban, pada saat terjadinya peristiwa ini, kondisi jendela kamar memang tengah terbuka. Sehingga diduga korban keluar dari jendela dan kemudian terjatuh dari lantai 11 rusun," sambung Syarifah.

News Update