ADVERTISEMENT

Pemkab Pandeglang Dianggap Sukses Capai 'Zero Case' Kasus PMK Hewan Ternak

Selasa, 16 Agustus 2022 22:44 WIB

Share
Pemeriksaan hewan ternak oleh tim Medik DPKP Pandeglang. (ist)
Pemeriksaan hewan ternak oleh tim Medik DPKP Pandeglang. (ist)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Pemkab Pandeglang, melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP), menyatakan sukses mencapai zero case kasus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) hewan ternak.

Hal itu, dianggap Pemda Pandeglang sebagai kado terindah pada momentum Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 77 di tahun 2022 ini.

Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Pandeglang, M Nasir Daud mengungkapkan bahwa sejak pertengahan Juli 2022 hingga saat ini, beberapa langkah kongkrit penanganan wabah PMK, mulai dari peningkatan biosecurity, imun tubuh ternak, vaksinisasi oleh tim medik paramedik dilakukan dengan cukup maksimal.

Alhamdulillah sekarang ini kata dia, tidak ada lagi peningkatan kasus PMK di Pandeglang.

Bahkan, yang sempat terjangkit sebanyak 28 hewan ternak sudah sembuh.

"Berkat kerjasama yang baik, alhamdulillah Pandeglang mencapai zero case PMK. Artinya, kasus PMK sudah tidak ada di Pandeglang," ungkapnya, Selasa (16/8/2022).

Sementara, Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Pandeglang, Taufik Hidayat yang juga Ketua Tim Satgas Penanggulangan PMK mengatakan, bahwa Satgas penanganan PMK secara masif dan bahu membahu melakukan upaya penanggulangan PMK.

"Dengan kerja keras dan kekompakan akhirnya Pandeglang mencapai zero case kasus PMK. Artinya, kita berhasil dalam melakukan pengendalian wabah PMK itu sendiri," ujarnya.

Di Pandeglang mengalami kasus PMK sebanyak 28 hewan ternak berupa sapi dan kerbau.

Melalui observasi intensif dilakukan dengan peningkatan biosecurity, pemberian vitamin antibiotik dan herbal dan pada akhir Juli 2022 kasus teratasi dengan 23 ekor sembuh dan 5 ekor dipotong.

Halaman

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT