Para korban dan pelaku pembacokan. (Foto Jims/Poskota Lampung)

Kriminal

Ngeri! Lima Orang Berdarah-darah Dibacok Tetangga, Polisi Butuh Waktu 6 Jam Tangkap Pelaku yang Diduga ODGJ

Senin 15 Agu 2022, 11:39 WIB

LAMPUNG.POSKOTA.CO.ID - Satu keluarga jagi korban pembacokan. Pelaku yang diduga ODGJ sempat kabur. 

Pelaku  berhasil ditangkap aparat kepolisian dan kelurahan,  enam jam lebih setelah kejadian di Kelurahan Sukabumi, Kota Bandarlampung, Senin dini hari (15/8/2022).

Sutrisno, ODGJ tersebut kabur membawa senjata tajam setelah membacok lima orang. Untuk menaklukannya, turun personel Gegana Sat Brimob Polda Lampung, Polsek Sukarame, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Pol PP, para pamong kelurahan, linmas dan warga. 

Akibat peristiwa yang terjadi menjelang magrib, Minggu (14/8/2022), ada lima korban luka dari keluarga Mustari (Aming) dan istri serta tiga anaknya. Lampung.poskota.co.id  melansir, Sutrisno dan Mustari masih bertetangga di RT 07, Lingkungan II, Kelurahan Sukabumi.

Warga membawa para korban ke RS Immanuel. Sedangkan sang ODGJ kabur dengan goloknya ke arah Gunung Langgar, Sabah Balau, Kabupaten Lampung Selatan dan informasinya kembali melukai satu warga.

Kasatreskrim Polresta Bandar Lampung Kompol Dennis Arya Putra membenarkan adanya kejadian tersebut.

Lurah Sukabumi Galih Anugrah Firman Arif mengatakan Sutrisno awalnya melukai Mustari lalu masuk ke rumahnya dan melukai empat anggota keluarganya. Dia belum tahu korban lainnya.(Jims)

Tags:
ngeriLima OrangBerdarah-darahdibacoktetanggapolisibutuhwaktu6 jamtangkap pelakuyang Didugaodgj

Administrator

Reporter

Administrator

Editor