Nekat! Belum Lama Kerja, ART Gasak Harta Benda Majikan di Bintara Bekasi

Kamis 11 Agu 2022, 14:58 WIB
Pintu kamar yang diduga dicongkel oleh oknum ART . (Ist/IG@infobekasi).

Pintu kamar yang diduga dicongkel oleh oknum ART . (Ist/IG@infobekasi).

BEKASI,  POSKOTA.CO.ID -  Nahas, keluarga di Bintara Bekasi, jadi korban pembobolan harta benda, yang diduga dilakukan oleh  asisten rumah tangga (ART), yang belum lama bekerja dirumahnya.

Aksi pencurian yang diduga dilakukan ART tersebut, juga diungkapkan korban dan viral di Instagram @infobekasi.

Peristiwa bermula saat korban  berinisial ER  membutuhkan ART untuk dipekerjakan dirumahnya.

"Saya tinggal di Bintara, jadi ART ini saya minta dari agen langganan saya, sudah 5 tahun saya minta ART ke agen ini, bukan yayasan, Perserorangan aja.  Agennya ada di Cianjur," ujar ER dalam postingan di akun Instagram @infobekasi, Kamis (11/8/2022).

Pada Senin (8/8) lalu, ia diberitahu oleh agen penyalur bila terduga pelaku yakni ART akan kerumahnya. Dikatakan oleh agen tersebut, ART ini merupakan warga Cirebon dan bukan warga Cianjur seperti biasanya.

"Biasanya si agen yang anterin langsung ke rumah di Cianjur, ini dibilang bahwa ART, akan datang sendiri, karena dia punya saudara di Bekasi," ungkapnya.

"Selasa (9/8) si ART bu Darlimah (panggilannya Limah) telp, dia bilang dia sudah di stasiun Bekasi, dia minta alamat supaya saya bisa naek ojek," sambung narasi dalam postingan tersebut.

"Hari Rabu (10/8) jam 11.30 WIB, saya mau ambil ijazah SD anak saya yang kedua di sekolahnya di Rawamangun, sekaligus menjemput anak anak saya di SMP Harapan indah. Saya lupa kunci pintu kamar," sambut ER menambahkan kronologinya.

Ketika pukul 14.00 WIB, ia tiba di rumah, ia heran bila pagar tidak terkunci. "Saya panggil Bu Limah, tidak menyahut," ucapnya.

Ketika memasuki rumahnya, kamarnya dalam kondisi berantakan, hingga ia segera memeriksa barang barang. "Perhiasan emas, gelang, anting, cincin, jam tangan, dan uang tidak ada," keluhnya.

Korban yang mencoba menghubungi ART tersebut pun, juga tidak aktif.

Ia pun segera melaporkan ke pihak kepolisian. Sekira pukul 19.00 WIB. Ia dan suaminya mendatangi Polsek Bekasi Kota, untuk memohon untuk melacak nomor handphone ART tersebut. Dan dua jam sebelum ia datang, dalam pelacakan ART masih berada dilingkungan Bintara Bekasi.

ER yang kembali menghubungi pihak agen ART tersebut, memberitahukan bila tak mengetahui alamat ART tersebut.

"Kata si agen, Bu Limah ini datang sendiri ke tempatnya, minta dicarikan pekerjaan," ulasnya

"Hari ini saya beres beres kamar saya, ternyata saya ketemu linggis dibawah tempat tidur ," pungkasnya. (Ihsan Fahmi).

Berita Terkait

News Update