JAKARTA, POSKOTA - Tim khusus (timsus) bentukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo terlihat mendatangi lokasi baku tembak yang menewaskan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat (Brigadir J).
Mereka terlihat memasuki kediaman Kadiv Propam nonaktif Irjen Ferdy Sambo, di Komplek Polri Duren Tiga, Jakarta Selatan, Senin (1/8/2022).
Menurut pantauan Poskota, sekitar pukul 10.15 WIB petugas kepolisian terlihait berkumpul di tempat kejadian perkara (TKP).
Lebih lanjut, pita kuning garis polisi hingga saat ini masih terpasang di rumah Kadiv Propam Polri nonaktif tersebut.
Dalam rombongan itu, terlihat Kepala Divisi Hubungan Masyarakat (Kadiv Humas) Polri Irjen Dedi Prasetyo.
Selain itu, beberapa mobil kepolisian juga tampak terparkir di lokasi.
Hingga berita ini diunggah, belum ada pernyataan resmi terkait kedatangan polisi di lokasi berdarah tersebut.
Sebagai informasi, Brigadir J menjadi korban penembakan Bharada E di rumah dinas Irjen Ferdy Sambo, Jumat (8/7/2022).
Selanjutnya, jasad Brigadir J diautopsi di RS Polri, lalu dibawa ke rumah orang tuanya di Jambi.
Jenazahnya dimakamkan di TPU Desa Sukamakmur, Kecamatan Sungai Bahar, Muaro Jambi, Senin (11/7/2022) tanpa upacara kedinasan.
Belakangan, jenazah Brigadir J dimakamkan dengan upacara kedinasan seusai dilakukan autopsi ulang.