Ngehits Banget! Terowongan Kendal Dulu Terkenal Rawan, Kini Jadi Lokasi Spot Foto Terbaik Bagi Kawula Muda di Jakarta

Minggu 31 Jul 2022, 09:14 WIB
Begini penampakan Terowongan Kendal yang telah di sulap menjadi banyak pengunjung dan jadi salah satu spot foto terbaik anak muda.(zendy)

Begini penampakan Terowongan Kendal yang telah di sulap menjadi banyak pengunjung dan jadi salah satu spot foto terbaik anak muda.(zendy)

JAKARTA,  POSKOTA.CO.ID - Terowongan kendal dulu terkenal sangat rawan kejahatan terutama begal atau penjambretan. Lokasi yang terbilang strategis bagi para pelaku kejahatan itu kini telah di rubah sepenuhnya.

Saat ini terowongan yang menjadi lokasi rawan ketika dilalui setelah adzan maghrib itu, telah disulap menjadi lokasi yang banyak lukisan mural oleh sejumlah  seniman.

Terowongan yang menjadi penghubung antara Stasiun Sudirman dan MRT Dukuh Atas, kini juga menjadi salah satu tempat hits di bilangan Jakarta.

Meski bernama 'Kendal', terowongan ini tidak bernuansa ala kota Kendal, Jawa Tengah. Juga tidak pula dibangun oleh supermodel Kendall Jenner. 

Nama Kendal murni diambil dari nama jalan tempat terowongan tersebut berdiri.

"Terowongan Kendal ini mah dulunya sepi banget, gaada lampu penerangan. Saya kalau pulang lewat sini gak berani mendingan muter jauh dah," ujar Yuli (24) salah satu warga yang rutin melintas terowongan kendal.

Dahulu, mengapa terowongan ini menjadi langganan pejambret dan begal sering beraksi di Terowongan Kendal.

"Dulu disini mah sepi gelap banget juga. Gaada lampu penerangan jalan," kata dia.

Pasalnya, sebelum di sulap menjadi lokasi paling hits di kalangan kawula muda ini, terowongan kendal tidak ada satupun lampu penerangan.

Lantaran, begal dan penjambret bebas beraksi di lokasi ini. Gelap gulita jadi makanan sehari-hari bagi pejalan kaki hingga pengendara roda empat atau dua di terowongan itu.

Ame (35), salah satu warga sekitar mengaku dulu, sempat ada seorang pelaku penjambretan yang tertangkap di lokasi sekitar jalan Kendal.

Berita Terkait

News Update