Kronologi Kasus Brigadir J: Irjen Pol Ferdy Sambo Sedang Jalani Tes PCR saat Baku Tembak di Rumahnya

Selasa, 12 Juli 2022 08:00 WIB

Share
Ilustrasi penembakan. (Poskota/Suroso Imam Utomo)
Ilustrasi penembakan. (Poskota/Suroso Imam Utomo)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pihak kepolisian resmi mengungkapkan kronologi baku tembak di rumah Kepala Divisi (Kadiv) Profesi dan Pengamanan (Propam) Irjen Pol Ferdy Sambo.

Pasalnya, kejadian tersebut menyisakan luka mendalam, karena menewaskan Brigadir Polisi (Brigpol) Nopryansah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.

Anggota polisi itu diketahui masuk ke kamar pribadi istri Ferdy Sambo, saat tuan rumah tak ada di rumah.

"Saat itu Kadiv Propam tidak ada di rumah. Ibu Kadiv Propam menelepon kemudian setelah beberapa saat Pak Dadiv datang, dan menghubungi Kapolres Jaksel, untuk dilakukan olah TKP," ujar Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan di Gedung Humas Mabes Polri, Senin (11/7/2022).

Ramadhan menjelaskan, Ferdy sedang melakukan tes Polymerase Chain Reaction (PCR).

Namun dirinya belum dapat memastikan apa tujuan tes PCR tersebut.

"Iya lagi PCR. Nanti kita tanya (dalam rangka apa)," ujar Ramadhan.

"Yang jelas tidak ada di rumah, beliau mengetahui kejadian setelah adanya penembakan, yang menelepon pun istri beliau, kemudian menghubungi Kapolres untuk ke TKP," tambahnya.

Lebih lanjut Ramadhan mengungkap, baku tembak antara Brigadir J dan Bharada E dimulai oleh Brigadir J yang panik, akibat istri Ferdy Sambo berteriak meminta tolong.

Bharada E melemparkan tembakan sebanyak lima kali, dan menyebabkan Brigadir J meninggal di tempat.

Halaman
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar