Tebet Eco Park. Ahmad Tri Hawaari

LAIN-LAIN

Tebet Eco Park Jadi Pilihan Destinasi Wisata Dalam Kota

Minggu 19 Jun 2022, 16:45 WIB

SEJUMLAH masyarakat nampak memadati taman kota Tebet Eco Park yang baru-baru ini telah diresmikan oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Masyarakat yang mengunjungi kawasan Tebet Eco Park didominasi oleh ibu-ibu rumah tangga yang membawa sanak saudara, anak remaja serta para lansia. Mereka juga datang dari berbagai daerah.

Nani, (35) salah satu pengunjung yang datang dari Jakarta Timur mengaku sudah kali kedua ia mengunjungi Tebet Eco Park. Ia merasa antusias sebab taman kota ini dinilai cocok untuk tempat bermain anak-anak.

"Saya sudah dua kali ke sini, pertama waktu pembukaan taman ini. Terus saya lihat bagus untuk anak-anak luas juga ada tempat main juga, bagus deh," kata Nani saat ditemui di lokasi pada Minggu (12/6/2022).

Selain itu, Nani mengatakan pihaknya memang sengaja datang untuk menikmati kembali taman kota Tebet Eco Park bersama teman dan anak-anaknya. Menurutnya, Tebet Eco Park dirasa pas sebagai tempat menghilangkan penat sejenak.

Ia juga menambahkan, untuk mengunjungi Tebet Eco Park, tak perlu mengeluarkan uang, sebab taman kota ini tidak dikenakan tiket masuk.

"Kesini memang sengaja, pengen tahu soalnya bagus banget luas. Kita bisa nyantai anak-anak bisa main disitu kan terhibur juga," tambahnya.

Sementara itu, Nani mengatakan, zona favorit di Tebet Eco Park selain tempat bermain anak-anak ialah jembatan yang menghubungkan Taman Tebet Utara dan Taman Tebet Selatan.

"Di Jembatan yang favorit, jadi buat foto-foto kan bagus apalagi kalo malam hari," imbuh Nani.

Ia juga berharap, taman kota yang luas dan ramah anak ini bisa dibangun di daerahnya yaitu Jakarta Timur.

"Pengennya di daerah saya ada, di Rawamangun. Sebetulnya di rawamangun ada sih taman, cuman engga kayak gini, kecil," pungkasnya.

Secara terpisah, Julia (19) sengaja datang dari Tambora Jakarta Barat untuk melihat Tebet Eco Park yang kian ramai jadi perbincangan di media sosial.

"Sengaja kesini, sama ibu, adik dan kakak. Soalnya penasaran liat di sosial media kayaknya bagus," ujar Julia.

Julia datang bersama keluarganya untuk menikmati keindahan taman kota serta mengabadikan momen di spot-spot menarik yang disediakan Tebet Eco Park.

"Tempatnya emang bagus, menarik juga untuk foto-foto," tambahnya.

Sementara itu, melihat keindahan Tebet Eco Park, Julia berharap pemerintah dapat membuat taman kota yang ramah lingkungan di daerah Jakarta Barat.

"Ya harapannya semoga di Jakarta Barat ada taman kota seperti ini ya, biar engga jauh," pungkasnya. (Nitis)
 

Tags:
Tebet Eco ParkPilihan DestinasiWisata dalam Kota

Reporter

Administrator

Editor