Devin Meidya Fonda, Sub Koordinator Fungsi Evaluasi dan Pelaporan Direktorat IKM PFBB Kemenperin dalam acara Webinar Lagawifest yang disiarkan secara virtual, pada Senin (13/6/2022).(Ist)

Nasional

Kemenperin Ungkap Tiga Produk Paling Dicari Konsumen Saat Belanja Online

Senin 13 Jun 2022, 15:50 WIB

JAKARTA,   POSKOTA.CO.ID - Saat ini konsumen mulai banyak beralih ke pembelian secara daring atau online. 

Devin Meidya Fonda, Sub Koordinator Fungsi Evaluasi dan Pelaporan Direktorat IKM PFBB Kementerian Perindustrian mengatakan,  tiga produk teratas yang paling dicari konsumen melalui online adalah elektronik, furniture dan fashion.

"Ada tiga produk teratas yang dibeli konsumen dalam berbelanja secara online, diantaranya elektronik furnitur dan fashion," kata Devin dalam acara Webinar Lagawifest yang disiarkan secara virtual pada Senin (13/6/2022).

Devin juga mengatakan, berdasarkan data pada tahun 2021 jumlah transaksi pembelian produk melalui internet di Indonesia mencapai 158,6 juta orang.

Angka tersebut naik 14,9 persen dari tahun lalu dengan jumlah pengeluaran sebesar 53,81 miliar dolar atau naik sekitar 59,4 persen dari tahun sebelumnya.

Selain itu, Devin menambahkan IKM merupakan salah satu bagian dari sektor industri manufaktur yang memiliki peran strategis dalam perekonomian nasional.

"Hingga saat ini jumlah populasi IKM di Indonesia mencapai 4,4 juta unit usaha atau lebih dari 99 persen dan mampu menyerap tenaga kerja sebanyak 10,36 juta orang," tambahnya.

Menurutnya, peran yang penting ini dapat dilihat dari pertumbuhan sektor industri manufaktur pada triwulan I Tahun 2022 yang tumbuh sebesar 5,47 persen lebih tinggi dari pertumbuhan ekonomi nasional yaitu sebesar 5,01 persen.

"Hal ini juga dapat dilihat dari aspek kontribusi dalam PDB kontribusi industri manufaktur pada triwulan 1 tahun 2022 yaitu sebesar 17,34 persen. Dimana angka ini merupakan yang tertinggi di antara sektor ekonomi lainnya," lanjutnya.

Sementara subsektor industri yang memiliki kontribusi terbesar terhadap PDB nasional diantaranya, industri Makanan dan minuman yaitu sebesar 6,55 persen, industri kimia, farmasi dan obat tradisional sebesar 1,99 persen.

Industri barang logam komputer barang-barang elektronik objek dan peralatan listrik sebesar 1,53 persen, industri alat angkut sebesar 1,53 persen serta industri tekstil dan pakaian jadi sebesar 1,1 persen. (Nitis)

Tags:
kemenperinUngkap Tiga ProdukPaling DicarikonsumenSaat Belanja Online

Administrator

Reporter

Administrator

Editor