Jokowi menilai perang di Ukraina memberikan dampak yang lebih sulit. “Ini pandemi sudah agak reda kita ingin lakukan pemulihan ekonomi, datang badai yang kedua yang namanya perang Ukraina-Rusia menjadi lebih sulit lagi. Ini semua kita harus ngerti, ini semua kit harus tahu,” tambahnya.
Pandemi Covid-19 dan perang di Ukraina menyebabkan ketidakpastian. Keduanya pun berkontribusi atas lonjakan harga yang dialami semua negara.
Lihat juga video “Bebas dari Rehabilitasi Narkoba, Ardhito Pramono Minta Maaf dan Izin Kembali Berkarya”. (youtube/poskota tv)
Namun di tengah kondisi tersebut, Jokowi menilai jika Indonesia cukup mampu mengendalikan harga-harga. Meskipun ekonomi dunia masih dilanda oleh ketidakpastian. (johara/bu)