JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pernyataan keras dilontarkan Ustaz Abdul Somad (UAS) dalam menyikapi banyaknya orang Islam yang mengejek ajaran Islam dan ulama saat ini. Berdasarkan hasil penelusuran UAS mengaku kebanyakan kelompok orang tersebut dipastikan adalah keturunan PKI.
Mengutip berita jakarta.poskota.co.id, dalam video yang beredar pendakwah kelahiran Asahan Sumatera Utara itu menyinggung pelaku penghinaan terhadap Islam. Dalam Video UAS mengatakan, jika ada orang Islam yang mengejek ajaran Islam biasanya adalah keturunan PKI atau komunis.
Biasanya yang sudah-sudah, kalau ada orang Islam mengejek ajaran Islam, setelah ditelusur-telusuri salah satu nenek moyangnya dia, ayah atau ibunya pasti keturunan PKI," kata UAS dikutip dari Twitter @Abahpurwa1
UAS juga menegaskan, bahwa tidak mungkin umat Islam sejati tega menghina saudara seimannya. Apalagi sampai hati mencaci maki ajaran Islam dan para ulama serta habaib.
"Mengejek Islam, mencaci maki ajaran Islam, menghina ulama dan habaib jika ditelusuri ternyata keturunan PKI atau komunis. Sebab tidak mungkin umat Islam sejati menghina saudara seimannya," katanya.
UAS menjabarkan ada dua golongan orang yang menghina Islam, pertama golongan kaum musyrikin. Kedua, kalaupun beragama Islam, pastilah keturunan komunis.
UAS menambahkan, sejumlah kasus penghinaan terhadap Islam, setelah ditelusuri asal usul pelakunya ternyata ada keturunan PKI atau komunis.