Manchester City Juara Liga Inggris, Pep Guardiola: Kami Legenda!

Senin 23 Mei 2022, 11:29 WIB
Manchester City juara Liga Inggris 2021/2022 (foto/twitter ManCity)

Manchester City juara Liga Inggris 2021/2022 (foto/twitter ManCity)

INGGRIS, POSKOTA.CO.ID -  Manchester City berhasil menjuari Liga Inggris 2021/2022. Sang pelatih, Pep Guardiola menyatakan timnya dihuni para legenda.

Man City dipastikan menjadi yang terbaik di Liga Inggris setelah mampu menaklukan Aston Villa 3-2 pada pekan terkahir di Stadion Etihad, Minggu (22/5/2022) malam WIB.

The Citizen sebenarnya tertinggal dua gol lebih dulu dari Aston Villa akibat gol Matty Cash (37') dan Philippe Coutinho (69').

Akan tetapi Man City mampu bangkit dengan membalikan keadaan menjadi 3-2 lewat gol Ilkay Gundogan (76') (81') dan Rodri (78').

Tambahan tiga poin itu membuat Man City finis di urutan pertama klasemen Liga Inggris dengan torehan 93 poin. Selisih satu angka dari Liverpool yang berada di posisi dua.

Ini merupakan empat gelar Liga Inggris Man City dalam lima musim terakhir. Hal ini membuktikan kalau Manchester Biru cukup mendominasi. Hanya Liverpool yang mampu menjadi juara dalam periode itu.

Guardiola mengatakan, empat gelar Liga Inggris dalam lima musim terakhir merupakan pencapaian para pemain Man City.

“Kami adalah legenda. Ketika Anda menang empat dari lima maka itu karena orang-orang ini sangat istimewa. Kami akan dikenang," kata Guardiola.

"Empat Liga Premier dalam lima tahun mungkin merupakan pencapaian terbaik yang telah kami lakukan dalam karir kami," tambah dia.

Di sisi lain, Guradiola juga memuji Liverpool. Dia mengakui The Reds kerap memberikan tekanan luar biasa kepada timnya di musim ini.

"Saya belum pernah melihat tim seperti Liverpool dalam hidup saya. Saya tahu ini sulit, tetapi mereka membantu kami menjadi tim yang lebih baik musim demi musim," ujar dia.

Lebih lanjut Guardiola memprediksi Liverpool akan menjadi rival Man City di musim depan. Dia menyebut tim asuhan Jurgen Klopp itu bakal semakin kuat.

"Kami ingin menang. Saya merasa rival, mereka tangguh, dan mereka akan lebih tangguh musim depan," pungkasnya.

Berita Terkait

News Update